Universitas Nusantara Manado Wisuda 70 Sarjana Angkatan ke-25

Universitas Nusantara Manado Wisuda 70 Sarjana Angkatan ke-25

Guetilang.com, Manado - Universitas Nusantara (UN) Manado melaksanakan Wisuda Angkatan ke-25 Tahun Akademik 2023/2024.

Kegiatan acara wisuda ini digelar di Luwansa Hotel Manado, Senin (28/10/2024).

Rapat senat terbuka dipimpin langsung Rektor Universitas Nusantara Drs (C). Dr. Teddy Manueke, MM.

Dalam sambutannya, Teddy Manueke menyampaikan apresiasi kepada semua orang tua wali yang telah menyempatkan diri hadir jauh-jauh dari berbagai daerah untuk menyaksikan  putra-putri mereka yang di wisuda.

"Saya sangat mengapresiasi bapak dan ibu para orang tua wali yang sudah mendukung dan mewujudkan cita-cita putra-putrinya untuk menjadi seorang sarjana," katanya. 

Dikesempatan itu juga Teddy mengingatkan kepada mahasiswa atas apa yang terjadi apa yang terjadi hari ini tentu saja ada orang tua dibelakang yang menaruh harapan besar bagi keberhasilan dan keilmuan saat ini.

"Dibelakang anda saat ini pun ada adik-adik maupun kakak-kakak dan saudara-saudara yang melihat anda menjadi sarjana. Atau mungkin juga, ada batu nisan yang menantikan keberhasilan anda menjadi sarjana, tetapi mereka sudah tidak ada lagi saat ini. Bagi kiranya semangat mereka akan tumbuh dalam diri anda menjadi sarjana. Apa yang pernah mereka impikan waktu masih hidup agar diteruskan oleh anda, dalam bentuk sikap semangat dan perjuangan, sehingga harapan-harapan mereka bisa dilaksanakan oleh anda sekalian," tutup Teddy.

Akhir kata, Teddy menyampaikan, sukses untuk semua wisudawan angkatan ke-25, tuhan memberkati kalian, terima kasih.

Diketahui, wisudawan angkatan ke-25 ini sebanyak 70 mahasiswa yang terdiri dari beberapa program studi diantaranya, program sarjana komputer, teknik, pertanian, dan bahasa asing.

Turut hadir dalam kegiatan wisuda ini adalah, Ketua Yayasan Bakti Nusantara dr. Susan Palilingan, Wakil Rektor IV Bidang Kerja sama dan Telematika Universitas Nusantara Manado Lucky Mangkey, SE, M.Kom, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Sulut Rahel R. Rotinsulu, S.STP, M.Si mewakili Gubernur, Ketua APNSI Sulut Pdt. Yessy Jacob, M.Teol. M.Pdk, Aspers Lantamal VIII Kolonel Laut Dadang. K, mewakili Korem 131/Stg Mayor INF Juris Sahese, dari Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah XVI Suluttenggo Hariyanto Huntua, S.Sos., SE., SH., MM. (ZKL)