Tim DVI Polda Jabar Dikerahkan Ke Lokasi Longsor Cisarua Bandung Barat

Tim DVI Polda Jabar Dikerahkan Ke Lokasi Longsor Cisarua Bandung Barat
Tim Gabungan Polda Jabar dikerahkan ke lokasi longsor di Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat.(Foto: Hms Polda Jabar)
Tim DVI Polda Jabar Dikerahkan Ke Lokasi Longsor Cisarua Bandung Barat
Tim DVI Polda Jabar Dikerahkan Ke Lokasi Longsor Cisarua Bandung Barat

Guetilang.com, Bandung Barat - Tim Disaster Victim Identification (DVI) Polda Jawa Barat dikerahkan ke lokasi bencana longsor maut yang terjadi di Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat (KBB) pada Sabtu (24/1/2026). Kehadiran tim DVI bertujuan untuk melakukan proses identifikasi terhadap korban meninggal dunia akibat longsor yang menimpa kawasan permukiman dan area pertanian di kaki Gunung Burangrang.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Hendra Rochmawan, S.I.K., M.H. menyampaikan bahwa berdasarkan laporan dari Posko Desa Pasirlangu hingga pukul 12.05 WIB, bencana longsor tersebut menimbun sekitar 30 rumah warga.

"Tercatat 113 orang dari 34 kepala keluarga terdampak, dengan rincian 23 orang selamat, 7 orang meninggal dunia, serta 83 orang masih dalam pencarian di wilayah Kampung Pasir Kuning RT 05/11 dan Kampung Pasirkuda RT 01/10," ungkap Kabid Humas.

"Selain itu, di Kampung Babakan Cibudah RT 05/07, terjadi banjir bandang yang mengakibatkan 1 rumah rusak berat, dengan 3 orang sempat tertimbun dan berhasil dievakuasi ke fasilitas kesehatan, serta 1 orang dilaporkan selamat," sambungnya.

Sementara Kapolres Cimahi AKBP Niko Nurallah Adi Putra menjelaskan bahwa seluruh korban meninggal dunia yang telah ditemukan saat ini sudah berhasil diidentifikasi melalui koordinasi antara posko DVI Polda Jabar dan Dinas Kesehatan KBB.

"Personel Polri bersama tim gabungan terus melakukan pencarian terhadap korban yang masih hilang, dengan mengerahkan sekitar 60 personel Polri, termasuk bantuan dari Polda Jabar serta anjing pelacak (K9)," terang Kapolres.

"Upaya pencarian dan evakuasi terus dimaksimalkan dengan tetap mengedepankan keselamatan petugas di tengah kondisi medan yang berat dan cuaca yang belum stabil," ujarnya mengakhiri.(DB)