Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polsek Kadudampit Laksanakan Patroli Mobile

Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polsek Kadudampit Laksanakan Patroli Mobile
Anggota Polsek Kadudampit saat melaksanakan Patroli mobile/dialogis, di wilayah Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi.(Foto: Hms Polsek Kadudampit)
Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polsek Kadudampit Laksanakan Patroli Mobile

Guetilang.com, Sukabumi – Personil Polsek Kadudampit , Polres Sukabumi Kota, Melaksanakan giat Patroli mobile / dialogis secara rutin, Kamis (29/08/2024).

Kegiatan tersebut di laksanakan di Desa Gede-Pangrango, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, dengan metode Patroli Dialogis dan pemantauan wilayah.

Pada kesempatan kali ini petugas menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas agar selalu menjaga keamanan, ketertiban, & bersinergi antara Kepolisian dengan masyarakat, serta meminta kepada masyarakat apabila melihat ataupun mendengar adanya gangguan kamtibmas segera melaporkan kepihak yang berwajib untuk ditindak lanjuti.

Adapun sasaran pelaksanaan kegiatan patroli  adalah pemukiman warga, pangkalan ojek, pertokoan, perbankan dan objek vital lainnya yang dianggap rawan terjadinya aksi kejahatan.

Kapolsek kadudampit *IPDA SUHENDAR S M. SH,. S.Kom.* menuturkan bahwa Patroli mobile / Dialogis yang dilakukan oleh anggotanya untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.

“Patroli mobile / Dialogis dilakukan agar terjalin komunikasi yang baik antara warga dan Kepolisian dan memberikan rasa aman atas kehadiran polisi di samping masyarakat dan agar dapat mengetahui situasi yang berkembang di Wilkum Polsek kadudampit tersebut”, pungkasnya.(DB)