Pencak Silat Pagar Nusa Ujikan Kenaikan Tingkat Sabuk

Pencak Silat Pagar Nusa Ujikan Kenaikan Tingkat Sabuk
Ujian Kenaikan Tingkat Sabuk Kuning Warga Pencak Silat Pagar Nusa di Lapangan Desa Roworejo Kecamatan Negeri Katon Kabupaten Pesawaran. Minggu ( 11/12/2022 )

Guetilang.com Pesawaran. Ujian Kenaikan Tingkat ( UKT ) sabuk kuning warga Pencak Silat Nahdlatul Ulama Pagar Nusa di Lapangan Desa Roworejo Kecamatan Negeri Katon Kabupaten Pesawaran. Minggu ( 11/12/2022 )

Pagar Nusa adalah organisasi pencak silat yang berada dibawah naungan Nahdlatul Ulama dalam melaksanakan kebijakan pada pembinaan, pengembangan, pelestarian dan pendayagunaan profesi seni, budaya, tradisi, beladiri pencak silat, pengobatan alternatif dan pengabdian kepada masyarakat.

Organisasi ini merupakan wadah untuk menyatukan sejumlah perguruan silat Nahdlatul Ulama yang awalnya beragam dan berdiri sendiri - sendiri dengan tujuan khusus untuk mengembangkan kemampuan dibidang olahraga seni beladiri pencak silat.

Kegiatan ujian kenaikan tingkat sabuk kuning ini berlangsung di Lapangan Desa Roworejo diikuti oleh 60 warga Pagar Nusa gabungan dari berbagai desa diantarnya Lumbirejo, Sidomulyo, Roworejo, Sukoharjo dan Banyumas Kabupaten Pringsewu. Dengan rincian 40 warga laki - laki dan 20 warga perempuan dimulai pukul 09.00 wib sampai dengan pukul 17.00 wib.

Salahsatu penguji Saifudin ( 33 ) mengatakan, " Kegiatan Ujian Kenaikan Tingkat ( UKT ) seperti ini maksimal empat kali dalam setahun ditempat berbeda dengan materi yang diujikan fisik, teknik, taktik dalam olahraga seni beladiri pencak silat ".

Dalam kesempatan itu, Bhabinkamtibmas Desa Roworejo Bripka Nur Meiyanto menyampaikan pesan kamtibmas dan pesan keselamatan agar dalam pelaksanaan ujian tidak ada yang cidera, berjalan lancar tidak ada kendala.