Antisipasi Guankamtibmas Dan Laka Lantas,Unit Samapta Polsek Cibeureum Lakukan Himbauan

Berikan Himbauan Kamtibmas Dan Pengaturan Lalulintas Secara Rutin

Antisipasi Guankamtibmas Dan Laka Lantas,Unit Samapta Polsek Cibeureum Lakukan Himbauan
Aiptu Juanda Tampubolon personel Unit Samapta Polsek Cibeureum Polres Sukabumi Kota saat memberikan himbauan Kamtibmas kepada warga di jalur lingkar selatan Kecamatan Cibeureum Kota Sukabumi.

Sukabumi Kota,guetilang.com - Upaya Mengantisipasi dan Mencegah Terjadinya Laka Lantas di sepanjang jalur lingkar selatan wilayah Polsek Cibeureum Polres Sukabumi Kota, Personel Unit Samapta Aiptu Juanda Tampubolon dan Aipda M.Ramdhan Rutin Turun Kejalan Lakukan Pengaturan dan himbauan kepada warga masyarakat,Kamis (05/01/2023) siang.

Pengaturan lalu lintas dilakukan disepanjang jalan lingkar selatan dan di titik rawan kecelakaan yang dilakukan oleh Personel Unit Samapta Polsek Cibeureum .

Aiptu Juanda menyatakan," pengaturan lalulintas adalah sala satu pelayanan polisi kepada masyarakat di pagi hari maupun siang hari di jam jam sibuk saat masyarakat memulai aktivitasnya dipagi hari serta saat bubaran sekolah, dengan dilakukanya pengaturan di pagi hari dapat memudahkan aktivitas masyarakat menuju tempat tujuanya serta dapat menekan angka kecelakaan lalulintas.

“himbauan tertib berlalu lintas tetap kami sampaikan kepada pengguna jalan,agar waspada dan patuhi aturan lalu lintas yang ada demi menjaga keselamatan saat berkendara, ”Ucap Juanda.

Ditempat terpisah Kapolsek Cibeureum AKP Suwaji,S.lp.MM saat dikonfirmasi mengatakan kami berharap kepada masyarakat yang melaksanakan aktivitas di pagi hari dapat berhati-hati dan mematuhi peraturan lalu lintas dalam berkendara sehingga tidak terjadi kemacetan maupun kecelakaan lalu lintas,”Tutup Suwaji.(Red)