Personel Patroli Kontrol Atm Bri Cegah Kejahatan Perbankkan Malam Hari

Sampaikan Himbauan Kamtibmas Kepada Petugas Keamanan

Personel Patroli Kontrol Atm Bri Cegah Kejahatan Perbankkan Malam Hari
personel Polsek Sukalarang saat patroli Kontrol mesin ATM

Sukabumi, Guetilang.Com, Polsek Sukalarang Polres Sukabumi Kota, Personel Patroli Kontrol Atm Bri Cegah Kejahatan Perbankkan Malam Hari Sampaikan Himbauan Kamtibmas Kepada Petugas Keamanan, Rabu (17/05/2023) Malam.
Personel Patroli Polsek Sukalarang melaksanakan patroli di obyek vital (Obvit) di wilayah Kecamatan Sukalarang.
Kapolsek Sukalarang AKP Asep Jenal Abidin, S.E. menjelaskan, bahwa apa yang dilakukan oleh anggotanya merupakan suatu hal yang sangat positif, karena kegiatan patroli harkamtibmas dilakukan untuk menciptakan situasi yang kondusif, guna mencegah ataupun mengantisipasi adanya tindakan kejahatan.
“Patroli malam hari ini dilaksanakan guna mencegah tindak kriminalitas yang terjadi pada sepanjang hari baik pagi sampai malam hari, disamping itu juga melaksanakan patroli dialogis dan menghimbau kepada petugas keamanan Bank dan Pegadaian apabila melaksanakan tugas malam hari agar berhati-hati dan waspada terhadap tindak kejahatan perbankkan dan terhadap orang yang gerak-geriknya mencurigakan,” kata Kapolsek.
Selain itu petugas patroli juga harus melaksanakan pengecekan mesin ATM dan memastikan bahwa mesin ATM dalam keadaan aman, tidak ada indikasi bahwa mesin ATM dipasangi alat pembobol uang nasabah atau skimming.
Petugas patroli dari Pos Pam Al-Jabaar juga menghimbau kepada para nasabah untuk selalu berhati-hati dalam membawa uang yang baru diambil dari ATM.