AKBP Tommy Souissa Launching Polisi RW Polres Bitung
Bitung, Guetilang.com - Program Polisi RW atau Petugas Polisi yang ditempatkan diwilayah Rukun Warga (RW, baru saja di launching Kapolres Bitung AKBP Tommy Souissa, S.I.K pada Senin (29/5/2023).
Dalam apel pagi yang bertempat di lapangan Apel Mapolres Bitung itu, Kapolres Bitung menyampaikan, Polri mengangkat program ini untuk menciptakan Harkamtibmas guna mendekatkan anggota Polri dengan masyarakat serta memperkuat data kepolisian tentang potensi ancaman keamanan sampai tingkat bawah.
"Konsep Polisi RW ini adalah untuk memungkinkan terjadinya interaksi dalam memecahkan masalah secara bersama dan saling mengembangkan sikap yang positif," jelas Kapolres.
AKBP Tommy Souissa, S.I.K juga menyatakan, program ini memberikan kesempatan saling memahami, membuka peluang untuk bekerja sama dalam mengendalikan masalah yang dihadapi dengan menerapkan prinsip Community Policing dan Restoratis Justice serta akuntabilitas.
"Langkah-langkah yang segera dilakukan Polisi RW adalah 1. Memulai interaksi yang konsisten dengan masyarakat untuk membangun Citra Polri. 2. Mendengarkan, Menerima dan berempati terhadap keluh kesah, keresahan, keinginan dan harapan serta Permasalahan RW. 3. Melaksanakan Scanning terhadap kerawanan wilayah Masing-masing. 4. Hadir, memperkenalkan diri, Tukar menukar no HP dan gabung Group WhatsApp di RW setempat. 5. Bertugas minimal 1 (Satu) Minggu sekali turun ke RW dan melaporkan hasil kegiatan di aplikasi ada Polisi," terang Kapolres.
Kapolres juga berharap, Polisi RW dapat segera beradaptasi dan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya guna terciptanya kamtibmas yang aman dan kondusif dikota Bitung serta Polri yang dicintai masyarakat. (Zul).