Kelompok HF GSJA Eben Haezer Adakan Ibadah Padang Bertema “Bakar Semangatmu”

Suasana ibadah padang di tengah keindahan alam, mempererat semangat kebersamaan jemaat GSJA Eben Haezer

Kelompok HF GSJA Eben Haezer Adakan Ibadah Padang Bertema “Bakar Semangatmu”

Guetilang.com - Kamis, 1 Mei 2025, jemaat GSJA Eben Haezer Surabaya, khususnya kelompok HF (Kelompok Keluarga Allah/KKA), mengadakan ibadah padang di Kebun Raya Purwodadi. Ibadah ini mengangkat tema berdasarkan Roma 12:11, dengan Pdt. Agus Sugiarta membawakan khotbah berjudul "Bakar Semangatmu!"

Dalam khotbahnya, Pdt. Agus mengajak seluruh jemaat kelopok HF SimKapCan untuk tetap bersemangat dan menjaga api pelayanan di tengah berbagai tantangan kehidupan. Melalui pesan yang penuh semangat, jemaat diingatkan untuk tidak membiarkan api iman padam.

Ibadah padang ini diikuti dengan antusias oleh seluruh jemaat, mulai dari balita hingga lansia. Selain menikmati suasana alam yang segar, jemaat juga dapat belajar langsung dari keindahan dan ketertiban ciptaan Tuhan.

Diharapkan melalui kegiatan ini, jemaat semakin giat dalam beribadah dan melayani, menjaga semangat yang telah dinyalakan agar tetap berkobar dalam kehidupan sehari-hari. (Agus Sugiarta)