Wujudkan Rasa Nyaman Warga, Polsek Arjawinangun Kawal Calon Jemaah Haji
Guetilang.com, Cirebon - Untuk mewujudkan rasa aman dan nyaman kepada warganya, Polsek Arjawinangun Polresta Cirebon memberikan pelayanan prima melalui pengawalan bagi para calon jemaah haji Desa Tegal gubug Kecamatan Arjawinangun Kabupaten Cirebon, Rabu (22/05/2024).
Pada musim haji tahun ini banyak para Calon Jamaah haji yang hendak berangkat untuk menunaikan ibadah rukun Islam yang ke lima, sebanyak 60 calon jemaah haji dari berbagai wilayah siap diberangkatkan dari titik kumpul di Mesjid Jami Desa Tegal gubug. Petugas dari Polsek Arjawinangun dipimpin Kapolsek AKP Sumairi, SH.,M.Sl melakukan pengamanan dan pengawalan menuju pemberangkatan calon jemaah haji tingkat Kabupaten Cirebon.
Kapolsek Arjawinangun Polresta Cirebon AKP Sumairi, SH.,M.Si, saat ditemui awak media mengatakan, guna menciptakan Kamtibmas yang aman kondusip serta memberi rasa aman kepada para Calon Jamaah haji Polsek Arjawinangun melaksanakan pengamanan serta pengawalan, dengan demikian kehadiran Polri di tengah tengah masyarakat khususnya para calon jemaah haji selama persiapan dan pemberangkatan dari mulai tingkat Desa sampai tingkat Kabupaten merasakan aman,nyaman dan kondusif.
" Ibadah haji ini butuh ketenangan, kekhusyukan baik selama persiapan di tanah air maupun saat tiba nanti di tanah suci, dengan demikian dalam memberikan rasa aman dan nyaman bagi calon jemaah haji saat persiapan pemberangkatan kami dari Kepolisian akan terus meningkatkan pengamanan maupun pengawalan ketat kepada para calon jemaah haji selama disini sampai mereka diberangkatkan ke tanah suci," pungkas Sumairi.(DB)