SD Muhammadiyah 1 Sukaraja Gelar Festival panen Hasil Belajar dan Bazar

SD Muhammadiyah 1 Sukaraja Gelar Festival panen Hasil Belajar dan Bazar
Murid SD Muhammadiyah 1 Sukaraja menampilkan seni beladiri pencaksilat Tapak suci dan tari bendera morse

Guetilang.com, Sukabumi,- Sekolah Dasar Muhammadiyah 1 Sukaraja Kabupaten Sukabumi hari ini melaksanakan festival panen hasil belajar dan bazar festival, dengan antusias murid serta orang tua murid melalui komite sangat antusias, kegiatan festival tersebut dilaksanakan di Foodcourt toserba Selamat Kelurahan Kebonjati Kecamatan Cikole Kota Sukabumi,Minggu (23/06/2024).

Kegiatan acara festival tersebut dibuka oleh Kepala sekolah SD Muhammadiyah 1 Sukaraja Dion apipudin,S.Pd, dengan tema "Hasil Bazar Untuk Perjuangan Palestina", sambutan dilanjutkan oleh pengawas sekolah dasar dari dinas pendidikan Kabupaten Sukabumi, Syamsudin,M.pd, kegiatan dilanjutkan pentas seni dan kreasi anak siswa dan siswi serta Bazar untuk Palestina.

Diantara kegiatan penampilan kreasi siswa tersebut  ditampilkan kesenian tari dan tarian bendera Morse oleh hizbul wathan serta beladiri tapak suci yang membuat penonton terpukau.

Turut hadir dalam kegiatan Festival tersebut, pengawas SD Kecamatan Sukaraja, Syamsudin,M.pd, Bhabinkamtibmas Desa Sukamekar Aiptu Indra WN,MH dan Babinsa Kelurahan Kebonjati Kopka Rizki, serta dari yayasan Muhammadiyah Sukaraja.

Dalam sambutannya pengawas SD Kecamatan Sukaraja menerangkan, "bahwa festival panen hasil belajar ini merupakan rangkuman dari hasil kegiatan oleh pengajar kepada anak murid sehingga bisa di terapkan dalam kehidupan nyata, serta selamat bagi yang lulus kelas 6 harus bisa melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi baik SMP, MTS ataupun pondok pesantren".

Kepala sekolah SD Muhammadiyah 1 Sukaraja menerangkan "Alhamdulilah seratus persen kelas 6 lulus, serta kelas 1 sampai kelas 5 naik kelas dengan predikat sangat memuaskan, semoga anak-anak kami kelak bisa bermanfaat bagi negara dan agama",tutupnya.