Guna Terciptanya Kamseltibcar lantas, Polsek Warudoyong Gelar Gatur Lalin

Guna Terciptanya Kamseltibcar lantas, Polsek Warudoyong Gelar Gatur Lalin
Anggota Unit Lantas Polsek Warudoyong, saat melaksanakan pelayanan kepada masyarakat melalui pengaturan lalu lintas.(Foto: Hms Polsek Warudoyong)
Guna Terciptanya Kamseltibcar lantas, Polsek Warudoyong Gelar Gatur Lalin

Guetilang.com, Kota Sukabumi -  Guna terciptanya Kamseltibcar lantas, Polsek Warudoyong Polres Sukabumi Kota, melaksanakan pengaturan lalu lintas di pagi hari dalam memberikan kelancaran bagi para pengguna jalan,  Jumat (02/08/2024).

Setiap pagi hari anggota Polsek Warudoyong di tempatkan di titik-titik jalur protokol yang dianggap rawan kemacetan, seperti di persimpangan, depan sekolahan, dan simpul jalan, petugas hadir di tengah – tengah masyarakat dalam memberikan pelayanan prima.

Kapolres Sukabumi Kota AKBP Rita Suwadi, SH.,S.lk.,MM, melalui Kapolsek Warudoyong AKP Iman Retno,S.lP., MM, saat ditemui awak media menjelaskan bahwa,Pengaturan ini dilaksanakan guna membantu masyarakat yang akan beraktifitas baik yang akan masuk kerja, ke kantor, sekolah sambil membantu menyeberangkan siswa sekolah dengan maksud perjalanan berjalan aman dan lancar.

"Kehadiran Polri pada saat melaksanakan pengaturan lalu lintas dapat dirasakan langsung oleh masyarakat serta untuk  mencegah terjadinya pelanggaran dan meminimalisir kecelakaan lalu lintas  ” tegas lman.

"Kegiatan tersebut merupakan  bentuk pelayanan prima Kepolisian, khususnya jajaran Polsek Warudoyong, agar masyarakat dapat merasa aman dan nyaman saat mereka beraktivitas di jalan raya," pungkas AKP lman. (DB)