Pasca Gempa, Kapolsek Sukalarang Beserta Jajarannya Cek Lokasi dan Bantu Warga

Dengan Langsung Datang Ke TKP

Pasca Gempa, Kapolsek Sukalarang Beserta Jajarannya Cek Lokasi dan Bantu Warga
Kapilsek sukalarang saat mengecek kandang sapi yang rubuh

Sukabumi,guetilang.com Polsek Sukalarang Polres Sukabumi Kota- Paska Gempa,Kapolsek Sukalarang Beserta Jajarannya Cek Lokasi Dan Bantu Warga Senin (21/11/2022)siang.

Akibat gempa bumi  yang terjadi pada hari Senin  21 november 2022 sekira pukul 13:21:10 WIB banyak beberapa rumah warga yang rusak terkena dampak gempa bumi tersebut,dengan sigap Kapolsek Sukalarang AKP Asep Jenal Abidin,SE beserta jajarannya langsung berangkat ke beberapa lokasio kejadian untuk memeriksa warga maupun rumahnya yang rusak Akibat dari gempa bumi tersebut.

Kapolsek langsung menghubungi dinas terkait untuk berkordinasi dalam penanganan bencabna tersebut,hasil data sementara yang di himpun oleh Polsek Sukalarang diantaranya,

1. Tarwiyah, Kp. Sukalarang Desa Sukalarang RT 005/006 Desa Sukalarang, Kerusakan tembok dinding rumah roboh , kerugian sekitar Rp. 15.000.000

2. Sukria, Kp. Karamat RT 002/002 Desa Sukalarang, Kerusakan tembok dingding rumah roboh, kerugian sekitar Rp. 10.000.000

3. Aji Saepul Bahri, Kp. Sedong RT 005/001 Desa Semplak, Kerusakan kandang sapi roboh tembok, kerugian sekitar Rp. 15.000.000

Selama pengecekan ke tempat terjadinya gempa bumi tersebut Kapolsek menghimbau kepada warga agar selalu waspada akan terjadinya gempa susulan yang dikhawatirkan akan terjadi lagi,dan juga menghimbau aga selalu berkordinasi dan memberi informasi kepada dinas terkait khususnya Kepada Polsek Sukalarang apabila ada kejadian apapun yang terjadi di wilayah Hukum Polsek Sukalarang Polres Sukabumi Kota agar ppihaknya bisa langsung turun kelapangan untuk mengecek/memeriksa.

Kapolsek menjelaskan bahwa sementara sampai saat ini blm ada lagi warga atau aparat setempat yang melaporkan kerusakan/kerugian paska terjadinya gempa bumi tersebut.dan pihaknya masih memantau dan memeriksa titik-titik yang diduga terkena dampak terjadinya gempa tersebut.