Kanit Samapta Polsek Cireunghas,Rutin Laksanakan Patroli Dialogis
Sukabumi Kota, guetilang.com - Untuk meningkatkan kinerja dan mengubah paradigma menuju Polri yang Presisi, PS Kanit Samapta Polsek Cireunghas Polres Sukabumi Kota Aipda Darsono Budiman melaksanakan Patroli Dialogis dan Himbauan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Pasar tradisional Cilangla, serta Kantor pelayanan publik seperti Stasiun Kereta Api dan ATM bersama, Selasa(22/08/2023).
Hal ini dilakukan oleh Polsek Cireunghas dengan tujuan untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat dan menjalin hubungan tali silaturahmi serta komunikasi yang baik dengan warga masyarakat.
Kegiatan Patroli dialogis ini adalah merupakan kegiatan rutin Polsek Cireunghas, tidak hanya mengunjungi Perkantoran, Kanit Samapta juga melaksanakan Patroli dialogis ke warung-warung, Pedagang kaki lima, pusat keramaian lainnya yang memiliki potensi terjadinya gangguan Kamtibmas dan obyek-obyek vital juga menjadi sasaran patroli untuk menjaga kondisi kamtibmas di wilkum Polsek Cireunghas tetap kondusif.
Kapolsek Cireunghas lpda Hendrayana,S.lp mengatakan bahwa kegiatan patroli dilaksanakan selain untuk memantau warga, juga diimbangi dengan penyampaian himbauan kamtibmas kepada masyarakat agar tercipta situasi kamtibmas yang aman dan nyaman.