Wonder Woman Turun Tangan Urai Kemacetan di Cimahi
Cimahi, Jawa barat
Momen aktivitas seorang emak-emak turun tangan mengatur kendaraan untuk mengatasi kemacetan di jalan sempit tengah viral dan menjadi sorotan. Wanita berjilbab merah itu tampak tak segan memarahi para pengendara yang menyebabkan kemacetan. Dia berdiri di depan warung sembari berteriak mengatur para pengendara khususnya pemotor di jalanan sempit tersebut.
Para pengendara sepeda motor yang memakan jalan di jalur kanan diminta mundur oleh perempuan tersebut dengan tegas. Sementara mobil yang sebelumnya tak bisa berjalan perlahan bisa menembus kemacetan yang sempat terhalang penuhnya pengendara sepeda motor di kanan jalan. Akibat aksinya, kemacetan mulai teruai dan pengendara sepeda motor yang yang memakan jalan mulai mundur perlahan memberi jalan.
Dalam rekaman video tersebut, terlihat suasana jalan sempit di daerah perkampungan begitu semrawut karena macet. Namun, ada seorang emak-emak yang tiba-tiba rela ikut turun tangan mengatur kemacetan tersebut.
“Wonder woman di kala macet Cipageran-Cimahi,”