Polsek Sukalarang Hadiri Penyerahan Hewan Kurban dari PT.GSl ll Sukabumi

Polsek Sukalarang Hadiri Penyerahan Hewan Kurban dari PT.GSl ll Sukabumi
Kanit Reskrim Polsek Sukalarang,Ipda Farhan saat menerima secara simbolis bantuan hewan kurban dari PT.GSI ll Sukabumi untuk warga masyarakat.(Foto: Hms Polsek Sukalarang)
Polsek Sukalarang Hadiri Penyerahan Hewan Kurban dari PT.GSl ll Sukabumi
Polsek Sukalarang Hadiri Penyerahan Hewan Kurban dari PT.GSl ll Sukabumi

Guetilang.com, Sukabumi -- Polsek Sukalarang Polres Sukabumi Kota Hadiri Penyerahan Hewan Kurban Kepada Masyarakat Kecamatan Sukalarang, Kabupaten Sukabumi, Jawa barat Pada, Jum'at (14/06/ 2024) Pagi.

Dalam kesempatan tersebut Kapolsek Sukalarang yang di wakili oleh Kanit Reskrim IPDA Rahmat Farhan, S.AP, Danramil Sukaraja, Camat Sukalarang, staf Kecamatan Sukalarang, Manegemen PT. GSI II Sukabumi dan warga masyarakat Sukalarang.

Kapolsek Sukalarang AKP Asep Jenal Abidin,S.Pd, melalui Kanit Reskrim Ipda Rahmat Farhan, S.AP, saat dihubungi awak media menjelaskan, bahwa bantuan hewan kurban ini nanti untuk warga masyarakat jelang hari Raya ldul Adha 1445 H.

"Semoga hewan kurban yang diberikan ini dapat bermanfaat dan membawa keberkahan untuk kita semua," tutur Farhan.

Kanit Reskrim IPDA Farhan , mengingatkan agar pelaksanaan proses penyembelihan dan pendistribusian daging kurban dilaksanakan sebaik-baiknya dan pastikan sampai ke tangan masyarakat yang benar-benar membutuhkan.

Adapun pemberian hewan kurban ini sejumlah 10 ekor kambing, adalah bantuan dari manajemen Perusahaan PT. GSI II Sukabumi untuk warga masyarakat setempat. (DB)