Ketum APTIKNAS Kembali Didaulat Bacakan Peraih IndoBuildTech Awards 2023

Ketum APTIKNAS Kembali Didaulat Bacakan Peraih IndoBuildTech Awards 2023
Ketua Umum APTIKNAS Soegiharto Santoso saat membacakan beberapa peraih penghargaan IndoBuildTech Awards 2023.

GUETILANG, Banten - Pemberian penghargaan kepada pelaku bisnis di bidang penyediaan Bahan Bangunan, Interior, jasa Arsitektur dan Konstruksi terbesar di Indonesia, IndoBuildTech Awards 2023 di Nusantara Hall 2, ICE BSD City, Tangerang Banten, Sabtu, (8/7/2023) berlangsung sukses dan meriah.

 

IndoBuildTech Awards 2023 ini merupakan rangkaian pelaksanaan IndoBuildTech Expo 2023, pameran terbesar produk material bangunan dan interior terpadu serta forum bisnis terbesar di Indonesia.

 

Ketua Umum Asosiasi Pengusaha TIK Nasional (APTIKNAS) Soegiharto Santoso yang biasa disapa Hoky, kembali didaulat membacakan beberapa peraih penghargaan IndoBuildTech Awards 2023, setelah sebelumnya pada tahun 2022 lalu Hoky di tempat yang sama telah mendapat kesempatan membacakan peraih penghargaan IndoBuildTech Awards 2022.

 

 

 

Dalam kesempatan ini Hoky menyampaikan apresiasi atas kepercayaan yang diberikan Debindo-ITE kepadanya untuk membacakan peraih IndoBuildTech Awards 2023.

 

Hoky selaku Ketum APTIKNAS, didaulat membacakan 6 product category awards, yaitu : Best of The Best Door & Window Products Category yang berhasil diraih oleh DEKKSON.

 

Kemudian kategori Best of The Best Granite & Ceramic Stabs Category yang berhasil diraih oleh TITANIUM & PLATINUM. Selanjutnya Best of The Best Premier Natural Stones Category diraih oleh HELLENOZ.

 

Kategori selanjutnya yang dibacakan Hoky adalah Best of The Best Sintered Stones Category yang diraih oleh QUADRA. Dan Best of The Best Premium Surfaces Category diraih oleh MAGRAN. Kategori terakhir yang dibacakan adalah Best of The Best Luxury Bathroom Category diraih oleh KOHLER.

 

 

 

“Kesuksesan Event IndoBuildTech Expo dan IndoBuildTech Award dari tahun ke tahun yang terus meningkat tidak lepas dari kerja profesionalisme pihak EO, khususnya Pak Effi dan Mas Radit beserta tim PT Debindo ITE sebagai penyelenggara," ujar Hoky,

 

Kepada awak media Hoky menceritakan tentang sosok koleganya Effi Setiabudi, Budiarto Linggowijono dan Dwi Karsono, pemrakarsa kegiatan ini, yang dikenalnya sejak tahun 2000-an. Ia menuturkan, ketiga rekan yang disebutnya ini adalah sosok setia kawan dan pekerja keras, serta professional, dan terbukti ketiganya bisa menjalin kerjasama hingga lebih dari 30 tahun.

 

Menurut Hoky, IndoBuildTech Expo dan IndoBuildTech Awards dapat pula menjadi ajang silaturahmi para pelaku bisnis yang saling bertemu dan berinteraksi langsung dengan para pemangku kepentingan sekaligus pendukung kemajuan jasa dan usaha sektor konstruksi.

 

Sementara itu, penyerahan product category awards lainnya dan untuk outstanding performance awards, serta untuk special awards berturut-turut dibacakan oleh Tiyok Prasetyoadi (Chairman of Council On Tall Building and Urban Habitat), Erie Heriyadi (Ketum DPN INKINDO) dan Fitrah Rachmat Kautsar (Chief Executive Officer of CITIASIA) serta Anggraini Gunawan (Ketua HDII Provinsi Banten).

 

 

 

Sebelumnya, Prof. Dr. Manlian Ronald A. Simanjuntak, pejabat dari Pengembangan Penyelenggaraan Jasa & Usaha, Sektor Konstruksi Kementerian PUPR LPJK, yang didaulat sebagai Ketua Dewan juri sempat memaparkan secara jelas tentang dasar penilaian pemberian penghargaan kepada setiap kategori.

 

Dalam pemaparanya, Prof. Dr. Manlian menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada Tim DEBINDO yang dipimpin oleh Effie, Radit, dan kepada seluruh Pimpinan DEBINDO.

 

Prof. Dr. Manlian juga menuturkan tentang keterlibatannya didalam persiapan penyelenggaraan event IndoBuildTech dalam 2 tahun terakhir sejak dilantik oleh Dewan Perwakilan Rakyat RI dan Menteri PUPR RI sebagai Pengurus LPJK Kementerian PUPR RI.

 

Jadi dia mengetahui proses pameran IndoBuildTech yang naik kelas dari ciri khas awal yang material konstruksi yang sukses, lalu menghadirkan karya-karya besar dalam bidang Arsitektur & Interior.

 

 

 

Sebagaimana diketahui, dalam kegiatan IndoBuildTech selalu menghadirkan sejumlah asosiasi profesi jasa konstruksi dalam bidang klasifikasi layanan, antara lain arsitektur, interior, sipil, mekanikal, tata lingkungan, perencanaan wilayah & kota, manajemen pelaksanaan, arsitektur lansekap dan juga menghadirkan sejumlah asosiasi badan usaha konstruksi.

 

Pada tahun yang lalu IndoBuildTech menghadirkan DPR RI, Komisi Pemerintah Pusat (Kementerian), Pemerintah Daerah, bahkan Otorita IKN.

 

IndoBuildTech membuka ruang yang sangat besar kepada Pemerintah melalui LP Kementerian PUPR RI untuk menghadirkan sejumlah asosiasi (profesi, badan usaha, terkait rantai pasok), LSP, LSBU, dan masyarakat jasa konstruksi dalam melakukan layanan bersama sertifikasi profesi dan sertifikasi badan usaha konstruksi.

 

Event IndoBuildTech yang ke 22 ini dihadiri banyak masyarakat dari berbagai lapisan. Karena masyarakat Indonesia telah mengenal IndoBuildTech yang tidak hanya berupa event Pameran, tetapi IndoBuildTech memiliki nilai tambah (added value) untuk menampilkan sejumlah layanan jasa dalam bidang penyelenggaraan proyek konstruksi.

 

 

 

Termasuk di dalamnya terkait sertifikasi profesi, sertifikasi badan usaha, diskusi karya konstruksi, edukasi construction value dari hasil lesson learn pelaksanaan proyek konstruksi yang sukses.

 

Selain itu menampilkan kebaruan teknologi serta inovasi dalam bidang desain & perancangan pelaksanaan konstruksi, perawatan karya konstruksi, bangunan gedung infrastruktur, dan lain-lainnya.

 

Pada kesempatan ini, Ketua IAI Provinsi Banten, Pierre A. Pongal, dalam sambutan menyatakan, dirinya senang dan bangga karena kegiatan IndoBuildTech Expo 2023 berjalan dengan lancar dan sukses. Pengunjung sangat antusias menghadiri event ini. "Dalam kegiatan IndoBuildTech Awards 2023 kita akan bersama-sama menyaksikan para pemenang dari beberapa product category awards serta ada special award," ungkap Pierre.

 

Dalam malam penganugerahan penghargaan IndoBuildTech Award 2023 ini turut dimeriahkan penyanyi Putri Ayu yang menghibur para tamu dan undangan. Suasana semakin meriah saat Prof. Manlian turut diajak bernyanyi bersama Putri Ayu. Tak kalah meriah ketika dua petinggi Debindo ITE yaitu Dwi Karsono dan Effi Setiabudi turut diminta bernyanyi.

 

 

 

Hadirin dibuat tersenyum hangat ketika Dwi menyanyikan lagu mandarin, dan selanjutnya sebagian tamu dan undangan turut dilibatkan bernyanyi dan berdansa sehingga semakin lengkaplah kemeriahan malam IndoBuildTech Award 2023 tersebut.

 

Kegiatan IndoBuildTech Award 2023 dapat menjadi tolok ukur penting untuk menampilkan brand material konstruksi berkualitas, inovasi & teknologi pengadaan material yang berkualitas, para pakar & tenaga kerja konstruksi yang kompeten. Serta menampilkan badan usaha berkualitas yang melayani jasa konsultansi, penyedia material konstruksi dan pelaksana konstruksi yang berkualitas, hasil studi & kajian bidang bangunan gedung sebagai blue print proses bisnis konstruksi Indonesia di masa depan.

 

 

 

Pemberian apresiasi dalam Indobuildtech Award 2023 yang diberikan oleh DEBINDO-ITE dengan melibatkan para Pakar, dan Pemerintah melalui LPJK Kementerian PUPR RI, mempunyai nilai dasar yang sangat penting. Karena dapat menjadi bukti betapa produk dan layanan penyedia jasa dan pelaku jasa konstruksi mampu menjaga dan memajukan rantai pasok konstruksi, yaitu ketersediaan & kualitas material karya konstruksi, ketersediaan tenaga kerja konstruksi, serta menghadirkan inovasi & teknologi pengadaan jasa & usaha konstruksi.

 

Pada kesempatan ini Hoky sempat mempresentasikan eksistensi APTIKNAS yang terus membangun kerjasama dengan berbagai pihak termasuk dengan pihak penyelenggara IndoBuildTech Expo 2023.

 

APTIKNAS merupakan organisasi yang bertransformasi dari APKOMINDO (tahun 1991), asosiasi TIK tertua di Indonesia. Setelah bertransformasi menjadi APTIKNAS, cakupan bidang usaha keanggotaan APTIKNAS makin meluas dan kini sudah meliputi: Principal, Distributor, Dealer, System Integrator, Software Developer, IoT, AI, VR, XR, Metaverse, Cyber Security, Blockchain, Robotic, Gaming, ICT Consultants dan Cloud Computing, dimana hingga saat ini memiliki 29 DPD APTIKNAS dari Aceh hingga Papua.

 

Hadir dalam malam pemberian apresiasi IndoBuildTech Award 2023 jajaran pengurus DPP APTIKNAS antara lain; Andri Sugondo (Bendahara Umum) dan Andi Mulja Tanudiredja (Waketum 3, Kerjasama & Event Serta Hubungan Internasional) serta Mariman Muhardi (Anggota Komtap Marketplace Retail). (Juenda)