Hadiri Pertemuan Rutin Bhayangkari Cabang Bitung, AKBP Tomy Souissa Ingatkan Bhayangkari Jangan Bergaya Hidup Mewah
Bitung, Guetilang.com - Kapolres Bitung AKBP Tommy Souissa, S.I.K menghadiri pertemuan rutin Bhayangkari Cabang Bitung di Aula Asrama Polisi di Kelurahan Pinokalan, Kecamatan Ranowulu, Kota Bitung. Rabu (24/05/2023).
Selaku pembina Bhayangkari Cabang Bitung, Kapolres Bitung AKBP Tommy Souissa, S.I.K sangat berharap anggota Organisasi Bhayangkari untuk dapat mensuport dan mendukung pelaksanaan tugas suaminya.
"Bhayangkari jangan bergaya hidup mewah, agar tidak viral di medsos. Dan kiranya selalu mensyukuri apa yang di dapat dari suami," ujar Kapolres.
Lebih lanjut Kapolres Bitung AKBP Tommy Souissa, S.I.K menjelaskan, Bhayangkari juga harus mampuh menjaga prinsip dan kehormatan harga diri.
"Disiplin Bhayangkari di mulai dari diri pribadi dan herarki bhayangkari, olehnya setiap harus selalu bisa menghargai orang yang lebih tua dari kita," jelas Kapolres Tommy.
Menurut Kapoltes Bitung AKBP Tommy Souissa, S.I.K., herarki dan loyalitas dalam pelaksanaan tugas sangat penting. "Kerjasama bahu membahu antar ibu-ibu Bhayangkari dalam memberikan yang terbaik di organisasi itu sangat diharapkan," ucapnya.
Hadir dalam kegiatan pertemuan rutin Bhayangkari Cabang Bitung adalah Ketua Bhayangkari Ny Melda Tommy Souissa serta Wakapolres Kompol Andry Permana SIK dan jajaran Kasat serta Kapolsek-Kapolsek juga para anggota Bhayangkari Polres Bitung. (Zul)