Guna Pelihara Kamtibmas Tetap Kondusif, Polsek Cireunghas Gelar Patroli KRYD

Guna Pelihara Kamtibmas Tetap Kondusif, Polsek Cireunghas Gelar Patroli KRYD
Kapolsek Cireunghas lpda Hendrayana,S.lp bersama anggota saat melaksanakan apel persiapan Patroli KRYD.

Sukabumi Kota,guetilang.com  – Dalam rangka memelihara situasi yang kondusif serta mengantisipasi gangguan kamtibmas, Polsek Cireunghas Polres Sukabumi Kota melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) berupa kegiatan Patroli Malam yang dilaksanakan oleh Kapolsek bersama personel yang sedang melaksanakan tugas piket di Seputaran Wilayah Kecamatan Cireunghas Kabupaten Sukabumi. jumat (28/10/2023)malam.

Patroli malam hari dalam rangka KRYD dengan dipimpin oleh Kapolsek Cireunghas lpda Hendrayana,S.lp dimana dalam kegiatan tersebut mengambil sasaran yakni wilayah Pemukimanan warga seperti area pemukiman warga , perkantoran ,obyek vital stasiun kereta api berikut mesin ATM, tempat-tempat yang sering digunakan berkumpulnya remaja dan pemuda serta tempat-tempat sepi yang dianggap rawan kriminalitas yang ada di seputaran Wilayah Kecamatan Cireunghas.

Kapolres Sukabumi Kota AKBP Ari Setyawan Wibowo, SH.,S.lK.M.Sl melalui Kapolsek Cireunghas lpda Hendrayana,S.lp menjelaskan bahwa kegiatan patroli malam yang dilakukan oleh personel Polsek adalah salah satu rangkaian KRYD yang wajib dilaksanakan oleh anggota Polri dalam menciptakan serta memelihara sitkamtibmas di masyarakat agar tetap Aman dan Kondusif.

Lebih lanjut Kapolsek menjelaskan bahwa dengan rutinnya kegiatan patroli tersebut dapat mencegah dan meminimalisir terjadinya suatu tindak pidana yang dapat mengganggu kamtibmas di wilayah hukumnya, seperti halnya pemuda bergerombol yang kemudian minum-minuman keras dan pada akhirnya akan terjadi perkelahian, maka dengan kehadiran Patroli dari Polsek Cireunghas hal tersebut bisa dicegah dan yang bersangkutan diminta untuk membubarkan diri dan pulang ke rumah masing-masing, pungkasnya.(DB)