Sinergitas TNI -Polri, Bhabinkamtibmas Bersama Babinsa Laksanakan Pengamanan Mapak Sri

Sinergitas TNI -Polri, Bhabinkamtibmas Bersama Babinsa Laksanakan Pengamanan Mapak Sri
Anggota Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Pangkalan Kecamatan Plered Kabupaten Cirebon, saat melaksanakan pengamanan Mapak Sri (Pesta hiburan setelah panen raya) di wilayah Desa binaanya.(Foto: Hms Polsek Plered)
Sinergitas TNI -Polri, Bhabinkamtibmas Bersama Babinsa Laksanakan Pengamanan Mapak Sri
Sinergitas TNI -Polri, Bhabinkamtibmas Bersama Babinsa Laksanakan Pengamanan Mapak Sri

Guetilang.com, Cirebon - Personil Polsek Plered Polresta Cirebon melaksanakan pengamanan hiburan acara Mapag Sri setiap tahun yang di laksanakan setelah panen di wilayah Desa Pangkalan, Kecamatan Plered, Kabupaten Cirebon baru baru ini, Minggu (03/06/2024).

Sementara kegiatan mapak Sri ini dimeriahkan oleh hiburan wayang kulit, tari topeng dan acara arak arakan, personil yang di libatkan dalam pengamanan gabungan TNI-POLRI sebagai wujud memberikan pelayanan terbaik kepada warga dalam menciptakan situasi keamanan dan ketertiban yang aman dan kondusif melalui sinergitas.

Kapolresta Cirebon Kombes Pol. Sumarni S.I.K., S.H., M.H., melalui Kapolsek Plered AKP Uton Suharton, S.H. M.H. mengatakan, bahwa kegiatan sambang dan pengamanan kegiatan hiburan rakyat merupakan kewajiban yang harus dilaksanakan oleh anggota Bhabinkamtibmas bersama Bhabinsa, diharapkan dengan kehadiran Polri bersama TNI di tengah-tengah masyarakat dapat memberikan rasa aman dan nyaman. (DB)