Pelanggar Lalu Lintas di Sukalarang Diberikan Teguran Humanis

Oleh Personel Unit Lantas Polsek Sukalarang,

Pelanggar Lalu Lintas di Sukalarang Diberikan Teguran Humanis
Personil polsek sukalarang saat memberikan teguran humanis

Pelanggar Lalu Lintas di Sukalarang Diberikan Teguran Humanis

Sukabumi,guetilang.com Polsek Sukalarang Polres Sukabumi Kota, Pelanggar Lalu Lintas di Sukalarang Diberikan Teguran Humanis Oleh Personel Unit Lantas Polsek Sukalarang, Selasa (09/05/2023).

Menghindari meningkatnya jumlah pelanggaran lalu lintas, personel Unit Lantas Polsek Sukalarang Polres Sukabumi Kota melaksanakan antisipasi dengan patroli rutin di Jalan Raya, serta persimpangan yang rawan terjadi laka lantas.

Patroli dilakukan dengan sasaran pelanggaran kasat mata terhadap kendaraan tidak sesuai standar. Jika ditemukan, maka akan diberikan teguran kepada pelanggar lalu lintas dengan cara humanis.

“Ini upaya quick respon Unit Lantas Polsek Sukalarang dalam menindak serta memberikan teguran kepada pengemudi mobil yang bermuatan melebihi standar kapasitas kendaraan maupun pengendara sepeda motor yang tidak menggunakan helm,” kata Kanit Lantas Polsek Sukalarang Aipda Aa Kurniawan.

Oleh karena itu, lanjutnya, personel Unit Lantas Polsek Sukalarang tidak segan memberikan teguran secara humanis serta edukasi bahwasannya tindakan yang bersangkutan membahayakan diri sendiri maupun pengendara lain yang dapat berakibat fatalitas laka lantas.

“Semoga dengan patroli humanis ini dapat meminimalisir pelanggaran lalu lintas yang sering terjadi di jalan raya serta bagian dari memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat maupun pengguna jalan lainnya,” ucapnya.

Dia kembali mengharapkan pengguna jalan dapat mentaati peraturan dan ketentuan yang berlaku, terutama kendaraan agar sesuai denga standar