Mitra Dapur Program Makan Bergizi Gratis Kalibata Kembali Beroperasi

Guetilang.com, Jakarta - Kepala Badan Gizi Nasional Dadan Hindayana mengatakan polemik pembayaran mitra dapur Makan Bergizi Gratis (MBG) dan yayasan berinisial MBN di Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Kalibata, Jakarta Selatan, adalah masalah internal keduanya.
“Sebetulnya apa yang terjadi di satuan pelayanan pemenuhan gizi di Kalibata itu murni masalah internal mitra,” kata Dadan saat ditemui usai memediasi kedua pihak di kantornya, Jakarta Selatan, Rabu (16/04/2025).
Masalah anggaran untuk ke depan sudah selesai, dan mitra MBG di SPPG Kalibata bersedia melanjutkan operasinya. Ia menegaskan bahwa anggaran MBG 10 hari ke depan juga sudah ditransfer ke rekening yayasan.
“Jadi apa pun yang terjadi di Kalibata itu murni urusan internal. Tidak ada hubungannya dengan Badan Gizi Nasional. Dan kami tadi sudah minta agar besok SPPG Kalibata sudah operasional kembali,” tandas Dadan.
Dadan mengaku baru mengetahui mitra dapur dan yayasan bekerja sama. Sebab, biasanya mitra dan yayasan sebetulnya satu pihak dan bermitra dengan BGN. Dadan awalnya menganggap pemilik fasilitas memiliki yayasan sendiri. Namun di lapangan ternyata yayasan bermitra dengan pemilik fasilitas.
"Ada perubahan pola pendanaan. Pembayaran yang awalnya dikirim ke mitra MBG di antara tanggal 8-14 dengan sistem reimburse berubah menjadi tanggal 14 ke depan. Jadi mitra itu tidak perlu lagi mengeluarkan uang untuk menalangi seluruh program,” jelasnya.
Mitra dapur umum Program Makan Bergizi Gratis di Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Kalibata, Jakarta Selatan, akan kembali beroperasi. Sebelumnya, dapur mitra SPPG di Kalibata ini sempat berhenti beroperasi akibat dugaan kasus penggelapan dana oleh Yayasan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) berinisial MBN.
Hal tersebut mengakibatkan mitra SPPG tersebut tidak mendapatkan pembayaran dana operasional sesuai perjanjian awal. Kepala Badan Gizi Nasional (BGN),
Dadan Hindayana menyatakan bahwa mitra SPPG di Kalibata, Jakarta Selatan akan beroperasi kembali. Beroperasinya kembali dapur mitra SPPG di Kalibata setelah mediasi antara pengelola dengan Kepala Badan Gizi Nasional di Jakarta pada Rabu (16/04/2025).
"Hasil mediasi antara Ira dan yayasan MBN melanjutkan operasional MBG. Mereka sepakat SPPG Kalibata kembali beroperasi pada Kamis (17/04/2025)," pungkas Kepala BGN.