Kapolres Bitung Libatkan 11 Personil di Kegiatan Reboisasi Dalam Rangka HUT Ke-65 KODAM/XIII MDK

Kapolres Bitung Libatkan 11 Personil di Kegiatan Reboisasi Dalam Rangka HUT Ke-65 KODAM/XIII MDK

Bitung, Guetilang.com - Kapolres Bitung AKBP Tommy Bambang Souissa mengikutsertakan 11 (sebelas) personil Polres Bitung di kegiatan reboisasi dalam rangka HUT ke-65 KODAM/XIII MDK yang digelar diwilayah Kodim 1310/Bitung. Selasa (6/6/2023).

Disampaikan Kapolres Bitung AKBP Tommy Bambang Souissa, S.I.K., kegiatan tersebut bertempat di lokasi jalan puncak jumbo Kelurahan Tandurusa, Kecamatan Aertambaga, Kota Bitung.

"Kegiatan ini merupakan bentuk sinergitas TNI-POLRI dalam membangun NKRI terutama di wilayah Kota Bitung," ujar Kapolres.

Lanjut AKBP Tommy Bambang Souissa,S.I.K menyampaikan, ada 11 personil Polres Bitung yang dilibatkan untuk bergabung dengan TNI melakukan giat reboisasi. "Selain reboisasi, ada juga kegiatan pembersihan pantai dan laut diwilayah yang sama, dan Polres Bitung juga saya libatkan," jelasnya. (Zul).