Cegah dan Tangkal Aksi Kejahatan, Polsek Ciwaringin Gencar Laksanakan Patroli
Guetilang.com, Cirebon - Situasi kamtibmas yang aman kondusif tentunya membuat warga masyarakat menjadi tenang dalam beraktivitas dan beristirahat, untuk itu dalam rangka mencegah terjadinya aksi Kejahatan seperti Curat, Curas, Curanmor dan tawuran serta guna ciptakan kondusifitas wilayahnya Unit Samapta Polsek Ciwaringin Polresta Cirebon melaksanakan Patroli malam hari, Senin ( 03/06/2024).
Dalam giat patroli tersebut Unit Samapta Polsek Ciwaringin stasioner di titik-titik yang dianggap rawan patroli Polsek Ciwaringin Polresta Cirebon, stasioner di tempat-tempat yang dianggap rawan terjadi gangguan Kamtibmas seperti pemukiman warga, pangkalan ojek, Minimarket, pasar tradisional, gedung perkantoran dan objek vital lainnya.
Pelaksanaan Patroli dipimpin oleh Aipda Sahidin bersama Bripka Kusnanto, dalam kesempatan tersebut petugas melaksanakan dialogis dengan anggota Sekuriti Bank BRI Unit Ciwaringin serta menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas untuk meningkatkan pengawasan disekitar lokasi perbankan seperti ATM, cek secara rutin cctv guna memastikan situasi keamanan tetap dalam keadaan aman kondusif.
Kapolresta Cirebon Kombes Pol Sumarni, S.I.K., SH , M.H, melalui Kapolsek Ciwaringin AKP Baban Kurbandi mengatakan dengan kegiatan Kepolisian Patroli di malam hari sebagai upaya untuk mencegah terjadinya aksi kejahatan, Polri sebagi Pengayom, pelindung dan pelayanan masyarakat memiliki kewajiban memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga masyarakat sehingga gangguan Kamtibmas dapat diminimalisir.(DB)