Polsek Kebonpedes Laksanakan Pengamanan Aksi Bela Palestina

Polsek Kebonpedes Laksanakan Pengamanan Aksi Bela Palestina
Anggota Polsek Kebonpedes saat melaksanakan pengamanan aksi bela Palestina di wilayah Kecamatan Kebonpedes Kabupaten Sukabumi

Kebon Pedes,guetilang.com - Kapolsek Kebon Pedes bersama personil Babinsa Posramil Kebon Pedes mengamankan dan mengawal kegiatan orasi dan long march aksi solidaritas bela Palestina yang digelar di lapangan Bojong Ringkung Desa Sasagaran Kecamatan Kebon Pedes Kabupaten Sukabumi , Kamis (23/11/2023) pagi.

Kegiatan Bela Palestina merupakan bentuk Kepedulian Masyarakat Kebon Pedes yang dilatar belakangi konflik negara Palestina dan negara Israel yang sedang berlangsung kegiatan ini melambangkan semangat dan support dari masyarakat Kecamatan Kebon Pedes Kabupaten Sukabumi terhadap Negara Palestina.

Kapolsek Kebon Pedes Iptu Tommy Ganhany Jaya Sakti, S.I.P., mengatakan, pengawalan dan pengamanan yang dilakukan Polsek Kebon Pedes tersebut merupakan bentuk pelayanan Polri terhadap masyarakat untuk memastikan kondusifitas kamtibmas selama aksi berlangsung.

“Tentunya ini harus kami lakukan, sebagai salah satu bentuk pelayanan kami terhadap masyarakat, mengawal para peserta aksi dari awal hingga selesai untuk memastikan kondusifitas kamtibmas dapat terjaga dengan baik,” kata Iptu Tommy.

“Alhamdulilah, berkat pengamanan yang kami lakukan secara terbuka dan tertutup, seluruh rangkaian kegiatan aksi solidaritas bela Palestina dapat berjalan dengan lancer dan kondusif.” pungkasnya.