Polisi Polsek Sukalarang Bantu Dorong Gerobak Penjual Somay Keliling

Saat Sedang Melaksanakan Giat Patroli Rutin

Polisi Polsek Sukalarang Bantu Dorong Gerobak Penjual Somay Keliling
Aipda Cep Yandi saat bantu dorong gerobak pedagang somay keliling

 

Sukabumi,guetilang.com Polsek Sukalarang Polres Sukabumi Kota, Polisi Polsek Sukalarang Bantu Dorong Gerobak Penjual Somay Keliling Saat Sedang Melaksanakan Giat Patroli Rutin, Sabtu ( 18/03/2023 ) Siang.

Sebagai Anggota Polri yang mengemban tugas sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat, Personil Unit Samapta Polsek Sukalarang Polres Sukabumi Kota Aipda Cep Yandi rutin melaksanakan patroli baik pagi, siang, maupun malam hari untuk memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.

Kegiatan patroli ini secara rutin juga dilaksanakan dengan tujuan agar terwujudnya keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran dalam berlalulintas khususnya pada tempat-tempat yang padat aktivitas masyarakat.

Kapolsek Sukalarang AKP Asep Jenal Abidin, S.E. menjelaskan kegiatan seperti ini memang secara rutin kita laksanakan, kita melaksanakan patroli dan membantu masyarakat khususnya untuk kelancaran dalam berlalulintas.

Tak hanya itu saja, kehadiran polisi di tengah tengah masyarakat harus dirasakan manfaatnya oleh masyarajat, seperti yang kami ketahui pada siang ini, salah satu anggota kami dari Unit Samapta Aipda Cep Yandi membantu seorang pedagang somay yang lagi kesulitan mendorong gerobak dagangan miliknya,” jelasnya, 

Saat sedang melaksanakan patrol siang hari, dirinya melihat seorang pedagang keliling yang kelihatan kecapean mendorong gerobak dagangannya, sontak hal tersebut membuat Cep Yandi merasa kasian dan langsung dengan sigap membantu mendorong gerobak penjual somay tersebut.

Asep ( 46 ) tahun seorang pedagang somay tersebut merasa terharu dan senang atas bantuan dari anggota polosi tersebut, ia pun menguicapkan terimakasih kepada Aipda Cep Yandi yang telah mau membantu mendorong gerobak dagangannya.

“ saya merasa senang dan terharu karena masih ada anggota Polri yang peduli terhadap saya” ungkapnya. 

Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada bapak polisi yang telah membantu saya, semoga polisi semakin sukses dan jaya juga selalau menjadi pelindumh masyarakat. ungkap pedagang tersebut.