Bantu Warga , Polsek Sukalarang Gelar Bazar Sembako Murah

Di Halaman Mako Polsek Sukalarang, Puluhan warga Banyak Yang Merasa Terbantu

Bantu Warga , Polsek Sukalarang Gelar Bazar Sembako Murah
Polsek Sukalarang saat menggelar Bazar Sembako Murah di halaman Mako Polsek Sukalarang

Sukabumi, Guetilang.Com, Polsek Sukalarang Polres Sukabumi Kota, Bantu Warga , Polsek Sukalarang Gelar Bazar Sembako Murah Di Halaman Mako Polsek Sukalarang, Puluhan warga Banyak Yang Merasa Terbantu, Sabtu (25/03/2023).

Puluhan warga Kecamatan Sukalarang Kabupaten Sukabumi mengantre bazar sembako murah yang digelar Polsek Sukalarang Polres Sukabumi Kota. Bazar tersebut digelar dalam rangka meningkatkan daya beli masyarakat sekaligus membantu masyarakat untuk mendapat sembako dengan harga terjangkau menjelang Bulan Ramadhan.

Kapolsek Sukalarang AKP Asep Jenal Abidin, S.E. memaparkan, masyarakat khususnya ibu-ibu merasa terbantu akan kegiatan tersebut. Terlebih, menjelang di ramadhan harga sembako terkadang merangkak naik.

"Alhamdulilah kami melalui Bhabinkamtibmas hari ini membagikan kupon dan semua hadir dan ibu-ibu merasa terbantu karena sekarang kan harga sembako pasti naik dan mencari sembako menjelang lebaran akan sedikit susah sekali ya," ujar Kapolsek.

Dia menjelaskan, masyarakat sangat antusias dan bersuka cita dalam bazar murah sembako tersebut. Hal ini mengingat dengan menebus harga di bawah rata-rata, masyarakat mendapat beras 5 Kilogram, Gula 2 Kilogram, Minyak 2 Liter, telur 1 Kg, 

Ibu Yuli salah satu warga Kp.Ciburial desa Cimangkok Kecamatan Sukalarang, mengaku terharu dengan program bazar sembako murah yang digelar oleh Polsek Sukalarang. Pasalnya, ia yang berprofesi sebagai ibu rumah tangga ini merasa program tersebut sangat membantu perekonomian keluarganya dirinya tak lupa mengucapkan terimakasih Kepada Polsek Sukalarang atas digelarnya bazar tersebut..

"Sangat membantu sekali ya untuk warga kita di sini, karena sekarang kan harga-harga sedang mahal ya. Apalagi sekarang kan bulan puasa ya," katanya.

"Saya ucapkan semoga Polsek Sukalarang sukses selalu dan semoga berkah juga semoga kedepannya lagi Polsek Sukalarang selalu menjadi Pelindung, pengayom serta selalu melayani masyarakat," tutupnya.