Kecamatan Cireunghas Kabupaten Sukabumi, Laksanakan Gerakan Shubuh Mengaji
Kecamatan Cireunghas Yang Tanginas (Tangguh lnovatif Cireunghas) Yang Religius
Guetilang.com, Sukabumi - Kecamatan Cireunghas Kabupaten Sukabumi Jawa barat - Dalam rangka mewujudkan Kabupaten Sukabumi Religius,maka kegiatan keagamaan lebih ditingkatkan guna menunjang Progam tersebut.
Berawal dari situ, kemudian Pemerintahan Kecamatan Cireunghas mengeluarkan Progam Gerakan Shubuh Mengaji bagi anak anak .Kegiatan ini Kecamatan Cireunghas bekerjasama dengan Yayasan Badan Wakaf Al Qur'an yang mempunyai metode dan kurikulum yang terencana dengan baik.
Saat ditemui awak media, Sekmat Cireunghas Ade Rikman,S.Ag menjelaskan bahwa gerakan shubuh mengaji ini telah launching dilaksanakan di Kp Cimerak Desa Tegal panjang Kecamatan Cireunghas Kabupaten Sukabumi yang di hadiri oleh Kades Tegal panjang, Tokoh Agama , Tokoh Masyarakat dan warga , Minggu (29/01/2023)pagi.
"Kini Kegiatan shubuh mengaji ini yang sudah berjalan di Kecamatan Cireunghas baru dua Desa,yakni Desa Tegal panjang dan Desa Cireunghas yang bertempat di Kp Situ rawa panjang.Kita berharap generasi penerus menjadi penghafal Al-Qur'an dan mereka kedepannya mampu berkontribusi dalam pembangunan walau tantangan kedepan sangat berat ",ujar Ade Rikman.
"Insyaallah, Kecamatan Cireunghas dengan Motto Tanginas (Tangguh lnovatif Cireunghas) nanti kedepannya kegiatan shubuh mengaji ini bisa berjalan di seluruh Desa yang ada di wilayah Kecamatan Cireunghas,sehingga minimal setiap Desa memiliki satu Kampung Al Qur'an ", pungkas Ade Rikman.