Antisipasi Pohon Tumbang, Kapolsek Sukalarang Melakukan Pemangkasan Pohon
Di sepanjang Jalan Nasional sukalarang Wilkum Polsek Sukalarang
Sukabumi,guetilang.com Antisipasi Pohon Tumbang, Kapolsek Sukalarang Melakukan Pemangkasan Pohon di sepanjang jalan nasional yang ada di wilkum polsek sukalarang, Kamis (26/01/2023).
Kapolsek sukalarang AKP Asep Jenal Abidin,S.E beserta jajarannya bekerjasama dengan petugas BPBD Kecamatan Sukalarang, TNI, prangkat desa serta instansi terkait melaksanakan kegiatan Pemotongan ranting pohon di jalan nasional kec.sukalarang bersama FORKOPIMCAM kec.sukalarang.
Menurut Asep Jenal, di musim hujan kadang cuaca tidak menentu, di beberapa titik di jalan raya terdapat beberapa pohon yang mungklin dapat membahayakan pemakai jalan dan rumah disekitarnya karena pohon itu tumbuh miring ke jalan.
Seperti halynya yang terjadi tadi malam, adanya pohon tumbang diwilayah Desa Titisan yang sempat menghambat arus lalulintas.
Ketika pohon dilakukan pemotongan ranting pohon, Kapolsek Sukalarang ikut membantu melakukan pemotongan ranting pohon yang membahayan tersebut dan pengaturan arus lalu lintas, guna antisipasi kecelakaan lalu lintas atau kejatuhan ranting pohon.
Kapolsek menyampaikan kepada masyarakat bahwa lebih baik mencegah dari pada bekerja setelah terjadi.“Tidak hanya pohon yang miring ke jalan saja yang menjadi perhatian, namun kami himbau bagi warga masyarakat yang didekat rumahnya ada pohon tinggi sebaiknya segera ditebang atau memotong ranting rantingnya guna antisipasi terjadinya angin ribut yang bisa menumbangkan pohon.” tutur Kapolsek
Pemangkasan pohon tersebut dilakukan dipinggir jalan , dikhawatirkan ranting pohon tersebut akan Patah / jatuh dan menimpa / membahayakan pengguna jalan raya.
” Sangat rawan terjadi ranting / pohon yang jatuh dengan sendirinya, terlebih berada di pinggir jalan sangat padat aktifitas kendaraan yang melintas, apabila sampai terjadi ranting pohon jatuh ke jalan maka akan beresiko memakan korban dan menimbulkan kemacetan arus lalu lintas” tutup Kapolsek kepada awak media.