PJ Ketua Tim Penggerak PKK Kota Sukabumi Hadiri Pelatihan Public Speaking

PJ Ketua Tim Penggerak PKK Kota Sukabumi Hadiri Pelatihan Public Speaking
Diana rahestu hadir dalam pelatihan publik speaking

Guetilang.com SUKABUMI-----

Penjabat (PJ) Ketua Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Sukabumi Diana Rahesti, menghadiri pelatihan Public Speaking, di Ruang Pertemuan Bank BJB, Senin (19/2/2024). 



Pelatihan public speaking dengan pemateri Kang Zae Hanan Motivator Nasional, Founder Rumah Seni tersebut, guna meningkatkan kompetensi kader dan Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK). 

Di era keterbukaan Informasi Publik disaat ini kesempatan untuk berbicara dan mengeluarkan pendapat dimuka umum sangat terbuka lebar. 



" Namun belum tentu semua orang mampu berbicara dengan cara yang tepat di waktu yang tepat dan pada orang yang tepat," ujar Penjabat (PJ) Ketua TP-PKK Kota Sukabumi Diana Rahesti. 




Dijelaskan Diana, berbicara tidak sekedar mengeluarkan kata-kata, unek-unek atau perasaan namun lebih dari itu. Berbicara adalah proses dan seni penyampaian Informasi dan gagasan pada orang tepat di waktu yang tepat dengan cara yang tepat sehingga mereka mengikuti hal-hal yang diharapkan. 





" Faktor utama dalam Publik Speaking adalah bahasa  bahasa disusun dalam penyampaian pesan kepada masyarakat seloganya haruslah runtut, logis, dan jelas sehingga tidak menimbulkan presefsi yang berbeda," jelasnya. 




Menurutnya, selain bahasa untuk mencapai komunikasi yang efektif juga di pengaruhi oleh ekspresi tubuh saat berbicara. Sering terjadi saat seseorang menyampaikan pesan apa yang digunakan tanpa didukung oleh ekspresi tubuh yang benar terkadang bisa dipersefsikan berbeda oleh audienc. 




" Oleh sebab itu hal ini menjadi kompetensi Sangat penting dan harus dikuasai oleh semua pengurus PKK baik itu ketua ataupun anggitanya dan salah satunya dengan adanya kegiatan pelatihan," tuturnya. 




PKK dalam menjalankan tugas dan pelayanan umum tidak akan terlepas dari komunikasi Publik terutama dalam menyampaikan pesan kepada masyarakat. Dan publik speaking merupakan proses berbicara kepada masyarakat atau suatu organisasi yang tersusun atau terstruktur dengan baik.




" Karena itulah PKK dituntut untuk menguasai Publik Speaking, dengan menguasai Publik Speaking dapat meningkatkan potensi diri agar lebih profesional dalam melaksanakan tugas dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat," tandasnya.