PUI Kota Sukabumi Diharapkan Lanjut Perjuangan Para Ulama Jaga Kondusifitas Daerah
Guetilang.com SUKABUMI-Pengurus Daerah (PD) Persatuan Umat Islam (PUI) Kota Sukabumi resmi dilantik pada Sabtu, 11 Mei 2024 di Auditorium K.H. Ahmad Sanusi. Sabtu, (11/05/2024)
Acara pelantikan ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kota Sukabumi, Dida Sembada, para tokoh agama, dan tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Ketua PD PUI Kota Sukabumi, Baden Badrudin, menyampaikan komitmennya untuk mengemban tugas dengan sebaik-baiknya dan melanjutkan perjuangan para ulama.
Ia menyampaikan bahwa program-program yang telah dilaksanakan pada masa sebelumnya akan ditingkatkan dengan maksimal.
Dewan Pertimbangan PUI Kota Sukabumi, Munandi Saleh, dalam sambutannya berharap agar PUI dapat membangun komunikasi yangbbaik antarlintas generasi dan terhindar dari konflik internal.
Sementara itu, Sekretaris Daerah Kota Sukabumi, Dida Sembada, dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat atas terbentuknya kepengurusan PD PUI Kota Sukabumi.
"Saya mengapresiasi bahwa kehadiran para tokoh agama yang telah menopang kondusifitas Kota Sukabumi," ujar Dida Sembada.
Dida Sembada mengingatkan agar kondusifitas Kota Sukabumi terus dijaga, terutama di tahun politik ini. Ia bersyukur bahwa Kota Sukabumi tetap aman, tertib, dan kondusif selama Pileg dan Pilpres 2024.
Selanjutnya , Sekda Kota Sukabumi menyampaikan bahwa sejarah perjuangan para tokoh ulama di Kota Sukabumi merupakan hal penting bagi eksistensi Kota Sukabumi sendiri
Melalui pelantikan ini, Ia berharap dengan peran serta ulama, persoalan di Kota Sukabumi akan lebih mudah terselesaikan. Ia juga berharap kehadiran PUI dapat membawa maslahat bagi umat.
Acara pelantikan ini dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh KH. Fathullah Mansur, LC.
Pelantikan PD PUI Kota Sukabumi diharapkan dapat membawa manfaat bagi masyarakat dan menjaga kondusifitas Kota Sukabumi.
PUI juga diharapkan dapat melanjutkan perjuangan para ulama dan berperan aktif dalam menyelesaikan berbagai persoalan di Kota Sukabumi.