Polsek Gunung Puyuh Berikan Pembinaan Kepada Pelajar Pada Pelaksanaan Upacara Bendera
Sukabumi Kota,guetilang.com - Bertempat di SMA Negeri 2 Jl. Karamat No. 93 Kel. Karamat Kec. Gunung Puyuh Kota Sukabumi telah dilaksanakan kegiatan Kanit Reskrim mewakili Kapolsek Gunungpuyuh menjadi pembina upacara di Sekolah.Senin (18/09/2023)
Hadir dalam kegiatan upacara tersebut Kanit Reskrim Polsek Gunungpuyuh, Kepala Sekolah SMA Negeri 2 Kota Sukabumi, Ps. Kanit Samapta Polsek Gunungpuyuh, Ps. Kanit Intelkam Polsek Gunungpuyuh, Bhabinkamtibmas Kel. Karamat, Guru SMA Negeri 2 Kota Sukabumi dan Siswa-Siswi SMA Negeri 2 Kota Sukabumi
Kanit Reskrim Polsek Gunungpuyuh membacakan amanat Bapak Kapolres Sukabumi Kota yang pada intinya sbb :
- Pelihara dan tingkatkan keimanan serta ketakwaan seluruh siswa agar menjadi generasi harapan bangsa yang sholeh dan sholehah
- Jadilah siswa yang berakhlak mulia, disiplin, berbakti kepada orangtua, guru dan menjunjung tinggi nilai-nilai yang terkandung dalam pancasila sebagai pedoman hidup berbangsa dan bernegara
- Senantiasa menjalin silaturahmi antar siswa satu sekolah maupun berbeda sekolah, untuk membangun sinergitas yang kuat demi persatuan dan kesatuan bangsa
- Menghindari sifat-sifat tidak terpuji yang akan merugikan diri sendiri, keluarga dan sekolah
- Turut serta dalam menciptakan harkamtibmas dan kamseltibcar lantas agar tidak menjadi korban dan pelaku kejahatan
- Bersungguh-sungguh dalam belajar untuk menyongsong masa depan dan mencapai cita-cita yang di harapkan.
- Hormati bapak dan ibu guru serta orang tua kalian. buat mereka bangga atas prestasi dan perilaku kalian.
Sekira Jam 08.15 Wib Kegiatan upacara bendera di SMA Negeri 2 Kota Sukabumi selesai dilaksanakan, selama Kegiatan berlangsung situasi aman dan kondusif.