Bhabinkamtibmas Hadiri Kegiatan Rakor Stunting Desa Semplak Kecamatan Sukalarang
Kabupaten Sukabumi Telah dilaksanakan Kegiatan Rakor Stunting Tingkat Desa
Sukabumi,Guetilang.Com Polsek Sukalarang Polres Sukabumi Kota, Bhabinkamtibmas Hadiri Kegiatan Rakor Stunting Desa Semplak Kecamatan Sukalarang Kabupaten Sukabumi Telah dilaksanakan Kegiatan Rakor Stunting Tingkat Desa. Senin (20/03/2023)
Bhabinkamtibmas Desa Semplak Aiptu Endang Ruyana dan Briptu M. Alfin Mahesa menghadiri rapat koordinasi dan evaluasi penurunan stunting pelaksanaan siklus Konvergensi Desa Tahun Anggaran 2020 di Aula Balai Desa Semplak Kecamatan Sukalarang Kabupaten Sukabumi.
Dalam Kegiatan tersebut yang hadir diantaranya :
a. Ps. Kanit Binmas Polsek Sukalarang (AIPTU ENDANG RUYANA)
b. Bhabinkamtibmas Desa Semplak (BRIPTU M. ALFIN MAHESA)
c. Kades Semplak
d. Kasi Pemerintahan
e. Bidan Desa Semplak
f. Kader Desa Semplak
Program penurunan stunting yang dicanangkan oleh Pemerintah Desa Semplak merupakan upaya untuk mensejahterakan masyarakat yang sehat dan bebas dari stunting. Sasaran program ini adalah balita dengan pertumbuhan yang cenderung kurang dari angka normal, baik tinggi badan maupun berat badan ideal. Sehingga perlu mendapat perhatian khusus seperti asupan gizi seimbang agar tumbuh normal.
Pemerintah Desa Semplak dalam hal ini mendukung pilar strategi nasional pencegahan stunting terutama pilar konvergensi, koordinasi dan konsolidasi Pemerintah Desa Semplak dengan masyarakat.