Kapolsek Sukalarang Sampaikan Arahan Kepada Siswa/Siswi Smkn 1 Sukalarang

Agar Tidak Melakukan Kegiatan Yang Membahayakan Usai Kelulusa

Kapolsek Sukalarang Sampaikan Arahan Kepada Siswa/Siswi Smkn 1 Sukalarang
Kapolsek Sukalarang saat giat sambang ke SMKN 1 Sukalarang

Sukabumi,guetilang.com Polsek Sukalarang Polres Sukabumi Kota, Kapolsek Sukalarang Sampaikan Arahan Kepada Siswa/Siswi Smkn 1 Sukalarang Agar Tidak Melaksanakan Kegiatan Yang Membahayakan Pasca Kelulusan, jumat ( 05/05/2023 ).

Kapolsek Sukalarang AKP Asep Jenal Abidin, S.E. melaksanakan sosialisasi dan pembinaan kepada siswa siswi SMKN 1 Sukalarang tentang kenakalan pelajar usai perayaan kelulusan.

Pada kegiatan tersebut di sambut secara langsung oleh Kepala Sekolah SMKN 1 Sukalarangdan di ikuti oleh para siswa siswi kelas XII.

Kegiatan tersebut sebagai bentuk Sosialisasi tentang kenakalan para pelajar usai perayaan kelulusan seperti konvoi speeda motor, coret-coretan ataupun tawuran yang dapat membahayakan diri sendiri maupun orang lain.

Kapolsek Sukalarang menyampaikan bahwa dirinya beserta jajarannya tidak akan sungkan-sungkan untuk memproses secara hukum apabila ada yang ditemukan berbuat onar seperti tawuran maupun konvoi sepeda motor yang adapat menbahayakan

“untuk itu mari kita sama-sama jaga kondusifitas dan rayakan lah kelulusan dengan kegiatan positif seperti halnya melaksanakn do’a bersama atau bakti sosial.”ajak kapolsek

Selain itu Kapolsek menambahkan kepada para siswa siswi agar selalu berhati-hati agar terhindar dari berbagai masalah yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain.