RSUD R Syamsudin,SH Kota Sukabumi, Jalani Giat Proktoring Layanan Terapi Sistemik Kanker Oleh Tim RS Hasan Sadikin

RSUD R Syamsudin,SH Kota Sukabumi, Jalani Giat Proktoring  Layanan Terapi Sistemik Kanker Oleh Tim RS Hasan Sadikin
PJ Walikota Sukabumi bersama tim layanan terapisistemik kangker

Guetilang.com, Sukabumi- Rumah Sakit Umum Daerah Syamsuddin SH menjalani Kegiatan Proktoring Layanan Terapi Sistemik Kanker, dalam program Pengampuan jejaring Layanan Kanker, yang dilaksanakan oleh Tim Kanker RSUP Hasan Sadikin, Kegiatan yang dilaksanakan di Ruang Pertemuan RSUD Syamsudin SH, ini dihadiri Penjabat Wali Kota Kusmana Hartadji, Kamis (11/07/2024).

Hadir dalam momen itu Direktur Medik dan Keperawatan  dr  Iwan Abdul Rachman, Direktur SDM, Pendidikan & Penelitian,  Direktur & Perwakilan RSUD Sekarwangi, Direktur & Perwakilan RSUD Jampangkulon, Manager Pelayanan Penunjang RSHS, Pelayanan Medik & Keperawatan RSUD R Syamsudin SH, Wadir Pendidikan Dan Pengembangan. Tim Pengampuan Layanan Kanker dan Uronefro dari RSHS, Ketua Tim Pelayanan Kanker Rsud R Syamsudin SH, Ketua Tim Pelayanan Uronefro Rsud R Syamsudin SH.

Dalam momen itu PJ Walikota menuturkan, Kota Sukabumi saat ini memiliki 2 rumah sakit daerah yaitu RSUD Syamsudin SH, sebagai RS kelas B dan RS Al-Mulk sebagai RS kelas D. 

RSUD Syamsuddin SH merupakan rumah sakit rujukan regional yang memiliki cakupan wilayah rujukan meliputi Kota dan Kabupaten Sukabumi, sebagai wilayah Cianjur, sebagian Wilayah Kabupaten Bogor dan sebagian wilayah Kabupaten Lebak Provinsi Banten sebagai rumah sakit rujukan.

Tentunya RSUD R Syamsudin SH harus memiliki sarana, prasarana dan SDM yang memadai sebagai RS kelas B dengan kompetensi pelayanan kelas B dalam rangka pelaksanaan kebijakan kementerian kesehatan yaitu layanan prioritas diantaranya kanker, jantung, stroke, uronefro (KJSU) dan sesuai dengan mou antara Pemerintah Daerah dengan RS Hasan Sadikin.

"Maka dari itu perlu ditindak lanjuti dengan kegiatan pengampuan seperti yang dilaksanakan saat ini pada prinsipnya Pemerintah Daerah Kota Sukabumi mendukung kebijakan kementerian kesehatan, ujar Kusmana.

Ditambahkan PJ Walikota Sukabumi,  RS Hasan Sadikin untuk meningkatkan kerjasama pelayanan dalam rangka peningaktan kompetensi jajaran pelayanan di RSUD Syamsudin SH. 

Dengan harapan untuk penanganan kasus-kasus penyakit berat suatu saat tidak perlu lagi dirujuk ke Bandung tapi akan mampu ditangani di RSUD Syamsuddin SH Kota Sukabumi yang merupakan RS kebanggaan masyarakat.