Tingkatkan Kinerja, ASN Pemkab Kaur Laksanakan Bimtek LAKIP

Tingkatkan Kinerja, ASN Pemkab Kaur Laksanakan Bimtek LAKIP
Para pegawai ASN Pemkab Kaur,saat melaksanakan pembinaan teknis Laporan Kerja Instansi Pemerintah (LAKIP). (Foto: Togi)
Tingkatkan Kinerja, ASN Pemkab Kaur Laksanakan Bimtek LAKIP
Tingkatkan Kinerja, ASN Pemkab Kaur Laksanakan Bimtek LAKIP

Guetilang.com, Kaur Bengkulu - Pemerintah Kabupaten Kaur menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP) , di Ruang Staf Ahli Sekretariat Pemerintah Daerah Kaur. Komplek Perkantoran Padang Kempas Bintuhan Kecamatan Kaur Selatan. Jumat (14/02/2025).

Bimtek ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam menyusun laporan yang akurat dan transparan dalam menjalankan prinsip -prinsip pemerintahan yang bersih.(Good Government).

Devi Haryanti, SP, salah seorang narasumber pada kegiatan Bimtek tersebut, menyampaikan dalam uraiannya.

"Bahwa LAKIP merupakan ikhtisar ringkas yang lengkap dalam capaian kinerja instansi pemerintah, yang mengacu pada rencana kerja yang telah ditetapkan dalam Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) dan Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN), yang tertuang dalam Peraturan Presiden no 29 tahun 2014," ucap Devi.

"Siklus sistem akuntabilitas kinerja yang meliputi Rencana Strategis,( Renstra) Rencana Kerja Tahunan (RKT), Pengukuran Kinerja (PK), Indikator Kinerja (IK). Pelaporan LAKIP dan evaluasi pemanfaatan informasi kinerja pada setiap instansi yang tersusun lengkap dan terstruktur sehingga kinerja aparatur menjadi lebih baik," sambung Devi.

Materi bimtek ini mencakup prosedur dan standar penyusunan LAKIP, cara menyusun LAKIP yang merefleksikan Renstra, serta cara menyusun LAKIP yang menggambarkan keberhasilan pencapaian sasaran.  

Dengan terselenggaranya bimtek ini, diharapkan kinerja pemerintah Kabupaten Kaur semakin meningkat dan terukur, sehingga mampu memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, yang dapat meningkatkan kompetensi pengolah Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP).

Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan dari berbagai Instansi Pemerintah antara lain Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Dinas Pariwisata, Dinas Perhubungan, Dinas PUPR, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas PMD, Dispora, SATPOL-PP, Kesbangpol, Dinas Damkar, RSUD.

Liputan/Togi (sumber Media Center Kaur)