Bentuk Pelayanan Polri, Bhabinkamtibmas Polsek Pabuaran Lakukan Pengamanan Organ Tunggal

Bentuk Pelayanan Polri, Bhabinkamtibmas Polsek Pabuaran Lakukan Pengamanan Organ Tunggal
Bhabinkamtibmas Aiptu Achmad Suryadi bersama Babinsa Anjar Susanto laksanakan pengamanan organ tunggal di desa Blok Manis , Desa Ciledug Tengah Kec. Ciledug Kab. Cirebon (foto dok. Polsek Pabuaran)
Bentuk Pelayanan Polri, Bhabinkamtibmas Polsek Pabuaran Lakukan Pengamanan Organ Tunggal

Guetilang.com, Kab. CIirebon – Demi terciptanya rasa aman dan kondusif, Bhabinkamtibmas Polsek Pabuaran Polresta Cirebon Aiptu Achmad Suryadi bersama Babinsa Anjar Susanto dan Kasatgas Desa setempat dibantu Linmas melaksanakan pengamanan pada acara hiburan rakyat organ tunggal.

Acara berlangsung di rumah warga desa blok Manis RT003 RW 005 Desa Ciledug Tengah Kec. Ciledug Kab. Cirebon yang berlangsung dari jam 10.00 WIB sampai dengan pukul 16.00 WIB, Sabtu (29/06/2024).

Bhabinkamtibmas Aiptu Achmad Suryadi menghimbau warga khususnya anak-anak muda yang hendak berjoged agar tidak melakukan hal yang dapat memicu keributan pada saat diatas panggung, tidak merokok dan minum-minuman keras atau sejenisnya yang dapat mengganggu ketertiban umum dan memicu keributan.

Ditempat terpisah Kapolresta Cirebon Kombes Pol Sumarni melalui Kapolsek Pabuaran AKP Much. Soleh menyampaikan bahwa anggota Bhabinkamtibmas akan selalu melekat di desa binaannya dalam setiap kegiatan masyarakat, ini merupakan bentuk pelayanan agar wilayah binaannya tetap terpelihara dengan aman dan kondusif.

(MN. Asrofi)