Kapolsek Pabedilan Polresta Cirebon Bersama Bhabinkamtibmas Sambang Poskamling Tingkatkan Pengamanan Swakarsa
Guetilang.com, Kab. Cirebon - Seiring makin dekatnya lebaran Idul Adha 1445H / 2024 M, kejahatan biasanya meningkat baik itu kejahatan berupa pencurian kendaraan bermotor maupun pencurian hewan ternak dalam hal ini hewan qurban.
Kapolsek Pabedilan Polresta Cirebon Akp Mulyadi bersama Kanit Binmas Aiptu Asrofi dan para Bhabinkamtibmas pimpin langsung pengecekan Satkamling untuk tingkatkan Pengamanan Swakarsa di Poskamling Pademangan Dusun Wage Rt. 02 Rw. 05 Desa Babakan Losari Kecamatan Pabedilan, Rabu (12/06/2024).
Duntara yang juga merupakan mantan Ketua RW yang kini menjadi anggota BPD mengapresiasi kegiatan pengecekan satkamling guna peningkatan pengamanan Swakarsa menjelang Idul Adha tahun 2024 ini.
Kapolresta Cirebon Kombes Pol Sumarni melalui Kapolsek Pabedilan Akp Mulyadi memberikan himbauan kamtibmas agar menjelang Idul Adha ini perlu adanya peningkatan kewaspadaan terhadap retorika situasi kamtibmas dimana biasanya menjelang Idul Adha peningkatan gangguan kamtibmas meningkat terutama pencurian hewan dan juga kendaraan bermotor (Sepeda Motor), hal ini bukan tanpa dasar karena sudah 2 kali kejadian Curanmor yang terjadi minggu kemarin dengan modus waktu menjelang subuh.
Untuk itu kehadiran Kapolsek Pabedilan bersama anggota Bhabinkamtibmas menyampaikan himbauan agar pengamanan Swakarsa perlu ditingkatkan lagi dengan mengaktifkan kembali ronda malam dengan tujuan untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap gangguan kamtibmas dan mencegah adanya kejahatan, yang mudah-mudahan dapat teratasi dengan peningkatan pengamanan swakarsa ini, yang tentunya melibatkan warga masyarakat dan pihak pemerintah desa maupun Bhabinkamtibmas sebagai pembina kamtibmas di tiap-tiap desa binaannya.
(MN. Asrofi)