Tawuran Antar Pelajar, Polsek Sukabumi Lakukan Problem Solving
Sukabumi, Guetilang.com - Tawuran antar pelajar yang melibatkan dua Sekolah antara SMP PGRI Karawang dengan SMP Tarbiyatul Fallah, dengan aksi tawuran antar pelajar tersebut membuat pihak Kepolisian dalam hal ini Polsek Sukabumi harus turun tangan. Jum'at (20/10/23)
Aksi itu ditangani oleh Bhabinkamtibmas Desa Karawang, melakukan Problem Solving perkara tawuran antar pelajar yang terjadi di Kp. Karawang wetan Desa Karawang Kecamatan Sukabumi.
Sebelumnya personel Sukabumi menerima laporan dari warga masyarakat bahwa telah terjadi tawuran antar pelajar dan menyebabkan salah satu siswa mengalami luka sobek di dahi selabah kanan, sehingga personel Polsek Sukabumi dalam hal ini anggota langsung menuju ke TKP (Tempat Kejadian Perkara) dan selanjutnya korban dilarikan ke Puskesmas terdekat untuk ditangani pihak medis.
Pada kesempatan itu, Bhabinkamtibmas Desa Karawang Aipda Indra Rama bersama pihak sekolah SMP PGRI Karawang dan SMP Tarbiyatul Fallah serta orang tua siswa yang terlibat tawuran mencari jalan damai, menyelesaikan permasalah itu secara kekeluargaan.
Kapolsek Sukabumi AKP Ujang Taan mengatakan tidak ingin terulang, Bhabinkamtibmas menyampaikan agar, “Kejadian tawuran ini tidak terulang kembali baik di dalam maupun di luar lingkungan Sekolah, juga kepada orang tua siswa yang terlibat tawuran agar lebih tegas lagi dan mengawasi anak-anaknya.!," ucapan Kapolsek Sukabumi
Lanjut Kapolsek Sukabumi dalam penyelesaian permasalahan tersebut dibuatkan surat pernyataan perdamaian di hadapan pihak sekolah dan Orang tua siswa yang terlibat tawuran, kemudian kedua belah pihak saling memaafkan dan berjanji untuk tidak akan mengulanginya di kemudian hari," tutup Kapolsek Sukabumi. (Red)