Polsek Sukaraja Polres Sukabumi Kota Gelar Acara Jumat Curhat
Wujud POLRI Unuk Menampung Aspirasi Dan Keluhan Warga
Sukabumi, guetilang.com - Selepas pelaksanaan shalat Jumat, Bhabinkamtimas Langensari Aipda Fajar BP, melaksanakan Kegiatan Jumat Curhat Bersama Tokoh masyarakat serta warga setempat, kali ini bertempat di Tegal Huni , Desa Langensari, Jumat (04/11/2022) siang.
Dalam kegiatan "Jumat Curhat" tersebut Bhabinkamtibmas Desa Langensari menampung seluruh keluhan dan aspirasi warga binaannya sekaligus memberikan himbauan dan edukasi agar masyarakat dapat bekerja sama dengan pihak Kepolisan. Untuk bersama - sama menjaga situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Sukaraja, Polres Sukabumi Kota.
“Kami mengajak warga masyarakat untuk selalu bersama - sama mengantisipasi gangguan kamtibmas yakni perkelahian antar pemuda serta tawuran antar pelajar, pesta minuman keras, narkoba, judi, balapan liar, pemerkosaan dan pencabulan terhadap anak di bawah umur, sehingga dapat mewujudkan wilayah Langensari yang aman, damai dan sejahtera khususnya di Polsek Sukaraja,” ucap Fajar.
Warga pun menanggapi baik kegiatan tersebut mereka juga berharap agar pihak kepolisian semakin meningkatkan patroli dialogis, karena rawan gangguan Kamtibmas. (Red)