Patroli Dialogis Polsek dringu

Patroli dialogis

Patroli Dialogis Polsek dringu

PATROLI DIALOGIS KEGIATAN ANDALAN POLSEK DRINGU UNTUK MENJAGA KONDUSIFITAS WILAYAH

DRINGU -  Seperti kita ketahui bersama tugas pokok Polri adalah melindungi, mengayomi, melayani masyarakat, penegakan hukum dan pemeliharaan ketertiban masyarakat sebagaimana termaktub dalam Undang-undang No 2 tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia. Polsek Dringu adalah unsur pelaksana tugas kepolisian pada tingkat Kecamatan yang berada di bawah Polres Probolinggo dan memiliki infrastruktur berupa bangunan perkantoran, jalan pantura, tempat wisata, perusahaan dll. Ada pun masyarakat Kecamatan Dringu terdiri dari masyarakat majemuk karena wilayah Kecamatan Dringu sebelah barat berbatasan langsung dengan Kota Probolinggo. Hal tersebut mempengaruhi budaya serta gaya hidup masyarakat Kecamatan Dringu.

Dalam bidang tugas pemeliharaan ketertiban masyarakat Polsek Dringu dituntut mampu menciptakan kondusifitas wilayahnya. Dengan adanya infrastruktur dan masyarakat yang majemuk, Polsek Dringu mengedepankan kegiatan bersifat pre emptive yaitu patroli dialogis untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan, pelanggaran dan memberikan pemahaman hukum terhadap masyarakat. Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan masyarakat yang partisipatif akan tugas Polri di bidang pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat serta masyarakat yang sadar hukum.

Hal ini menjadi tantangan tersendiri bagi AKP M. Dugel, S.Pd selaku Kapolsek Dringu. Setiap hari AKP M. Dugel, S.Pd memerintahkan anggotanya melakukan kegiatan patroli dialogis dengan sasaran tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda serta masyarakat. Sebelum kegiatan patroli dialogis dilaksanakan AKP M. Dugel, S.Pd selalu memberikan arahan kepada anggotanya untuk mengetahui efektivitas pelaksanaan kegiatan tersebut. Yang terpenting dalam kegiatan patroli dialogis ini, petugas harus menyampaikan pesan-pesan tentang pentingnya partisipatif masyarakat dalam pemeliharaan keamanan dan ketertiban di lingkungannya.

Dringu, 19.9.22

Drg11.