Menjalin Kedekatan Pori dan Masyarakat.
SUKABUMI, GEUTILANG.COM - Dalam rangka menjalin kedekatan Polri dan Masyarakat perlunya komunikasi dan silaturahmi diantara keduanya, seperti yang dilakukan Kapolsek Sukabumi Iptu Ujang Taan, S.H. bersama anggota Polsek Sukabumi melakukan Patroli Sambang dengan Tokoh Masyarakat di wilayah Desa Perbawati Kec. Sukabumi, Jum'at (07/04/23)
Dalam kunjungannya tersebut, Kapolsek bersama anggota menyampaikan pesan – pesan Kamtibmas, antara lain agar bersama-sama menjaga dan memelihara keamanan dan ketertiban di wilayah tempat tinggal serta bilamana ada kejadian segera mungkin melaporkan kepada pihak Kepolisian maupun menghubungi Call Center 110.
Selain itu, Kapolsek juga mengatakan bahwa dalam menjaga situasi yang tetap kondusif di wilayah diperlukan peran serta masyarakat dalam membantu tugas-tugas Polri.
“Sinergitas antara Polri dan masyarakat, terutama tokoh – tokoh baik tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda maupun warga masyarakatnya itu sendiri sangat diperlukan dalam menjaga situasi yang aman dan kondusif, ungkap Kapolsek Sukabumi (Red).