Mengenal Pempek Kapal Selam Sebagai Kuliner Unik dari Sumatra Selatan

Banyak masyarakat di Indonesia mungkin sudah mengenal kalau pempek merupakan makanan khas dari daerah Palembang - Sumatra Selatan, tetapi ada kemungkinan juga kalau masyarakat terutama dari luar daerah Sumatra Selatan belum mengenal jenis-jenis pempek yang sebenarnya sangat bervariasi. Dari berbagai jenis pempek, salah satu jenis yang menjadi favorit banyak orang adalah pempek kapal selam.

Mengenal Pempek Kapal Selam Sebagai Kuliner Unik dari Sumatra Selatan
Mengenal Pempek Kapal Selam Sebagai Kuliner Unik dari Sumatra Selatan
Mengenal Pempek Kapal Selam Sebagai Kuliner Unik dari Sumatra Selatan

Nama pempek kapal selam sendiri masih tergolong baru, pada zaman dahulu masyarakat di Sumatra Selatan menyebutnya dengan “Pempek telok besak” yang artinya pempek telur besar. Ciri khas pempek kapal selam adalah terdapat telur rebus di dalamnya, ketika pempek ini dibelah maka akan terlihat potongan putih dan kuning telur di dalamnya. Dengan rasa yang nikmat, makanan ini cocok untuk dijadikan sebagai makanan pokok atau pun makanan sampingan.

Selain karena bentunya yang mirip dengan kapal selam, penyebutan jenis pempek yang berisi telur ini terinspirasi dari proses memasaknya yang memang dianggap menyerupai kapal selam ketika beroperasi di mana ketika direbus dan sudah dibentuk dari adonan, pempek ini ditenggelamkan ke dalam wadah berisi air. Kemudian, ketika pempek tersebut sudah hampir matang, maka adonannya akan memadat dan mengapung di atas permukaan air.

Proses pembuatan pempek kapal selam ini juga terbilang unik apabila dibandingkan dengan jenis pempek lain. Hal ini disebabkan karena bentuknya yang mirip kantung yang diberi isian telur rebus yang ditutup sangat rapat. Jika tidak rapat, isian telur tersebut akan bocor sehingga dapat dikatakan proses pembuatannya menjadi gagal.