Kapolsek Sukaraja Kompol Dedi Suryadi SE M.Si pimpin Apel pelaksanaan Pengaman Kegiatan Muscab X FKPPI 10.24 Kota Sukabumi
Ciptakan Wilayah Hukum Polsek Sukaraja Yang Aman Dan Nyaman Bagi Warga Masyarakat.
SUKABUMI, GUETILANG.COM - Kapolsek Sukaraja Kompol Dedi Suryadi SE M.Si pimpin Apel pelaksanaan Pengaman Kegiatan Muscab X FKPPI 10.24 Kota Sukabumi,Jum'at (7/7/2023). pukul 14.00 Wib.
sebelum kegiatan dimulai, personil yang terlibat melaksanakan apel kesiapan di Halaman Makodim 0607 Sukabumi Ds. Sukaraja Kec.Sukaraja, dipimpin oleh Kapolsek Sukaraja Kompol Dedi Suryadi SE, M.Si , dan diikuti oleh para Kapolsek Rayon Timur Para Kanit Intelkam Polsek dan 41 personel gabungan Polsek Sukaraja, Polsek Sukalarang, Polsek Cireunghas dan Polsek Kebon pedes
“Kegiatan kita hari ini pelaksanaan pengamanan Kegiatan Muscab X FKPPI Kota Sukabumi, laksanakan tugas dengan maksimal,tetap waspada dan jalankan Sesuai SOP, ujar Kapolsek.
Selanjutnya, personil yang terlibat melaksanakan tugas dengan menempati lokasi, adapun personil yang terlibat tidak meninggalkan lokasi sebelum kegiatan selesai, tegas Kapolsek.
Sementara itu Kapolres Sukabumi Kota AKBP Ari Setyawan Wibowo SH, SIK, M.Si, membenarkan kegiatan yang tengah dilaksanakan personilnya tersebut, pengamanan merupakan kegiatan yang sering dilakukan anggota demi menjaga situasi di lokasi agar berjalan aman dan kondusif. ujarnya.