Jelang Pemungutan Suara Polsek Sukabumi Kontrol TPS

Jelang Pemungutan Suara Polsek Sukabumi Kontrol TPS
Dokumentasi Kegitaan Kontrol TPS
Jelang Pemungutan Suara Polsek Sukabumi Kontrol TPS

Sukabumi, Guetilang.com - Polsek Sukabumi Polres Sukabumi Kota melakukan kontrol dan pengecekan lokasi tempat pemungutan suara TPS 02 yang berada di Desa Parungseah  Kecamatan Sukabumi Kabupaten Sukabumi. Senin (12/02/2024)

Dari kegiatan pengecekan TPS yang dilaksanakan oleh Kapolsek Sukabumi bersama  personil yang terlibat pengamanan TPS Pemilu 2024 di masing-masing TPS yang sudah terploting.

Dalam pengecekan tersebut Kapolsek Sukabumi AKP Ujang Taan berkoordinasi dengan anggota KPPS TPS 02 Desa Parungseah dalam menghadapi Pemilu yang akan dilaksanakan pada hari Rabu 14 Februari 2024.

Kapolsek Sukabumi mengatakan melakukan kontrol dan pengecekan di TPS sekaligus bersilatutahmi dengan anggota KPPS  serta untuk mengetahui karakteristik kerawanan daerah lokasi tempat pemungutan suara Pemilu 2024. “Ujarnya”

Lanjut Kapolsek Sukabumi Kami sampaikan juga pesan Kamtibmas jelang pemungutan suara serta melakukan pengecekan lokasi/rumah warga yang akan digunakan sebagai TPS, dari pengamatan kami semua lokasi dapat dijangkau dengan mudah tidak ada hambatan yang berarti”, tutup Kapolsek Sukabumi. (Red)