Jalin Silaturahmi, Bhabinkamtibmas Bersama Bhabinsa Sambangi Tokoh Masyarakat

Jalin Silaturahmi, Bhabinkamtibmas Bersama Bhabinsa Sambangi Tokoh Masyarakat
Bhabinkamtibmas Desa Cikaret Bripka Riadi Juan bersama Bhabinsa melaksanakan kegiatan sambang dan binluh kamtibmas di Kampung Ceger Desa Cikaret Kecamatan Kebonpedes

POLSEK KEBONPEDES - Dalam rangka menjalin silaturahmi dan antisipasi kejadian kriminalitas di wilayah binaannya, Bhabinkamtibmas Desa Cikaret Bripka Riadi Juan bersama Bhabinsa melaksanakan kegiatan sambang dan binluh kamtibmas di Kampung Ceger Desa Cikaret Kecamatan Kebonpedes Kabupaten Sukabumi, Selasa 21 Januari 2023.

Dalam kesempatan ini Bripka Riadi Juan menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada warga masyarakat yang sedang berada di halaman rumahnya agar selalu waspada serta peduli dengan lingkungan sekitarnya dan meningkatkan kewaspadaan terutama di jam-jam rawan sehingga dapat meminimalisir tindakan kriminalitas.

"Kegiatan Bhabinkamtibmas patroli sambang wilayah merupakan tugas rutin yang harus dilaksanakan guna mendekatkan diri dengan warga masyarakat agar tercipta rasa aman dan nyaman di lingkungan masyarakat." ujar Kapolsek Kebonpedes.