Jadi Pembina Upacara Bendera, Bhabinkamtibmas Sampaikan Imbauan Kamtibmas

Jadi Pembina Upacara Bendera, Bhabinkamtibmas Sampaikan Imbauan Kamtibmas
Dalam kesempatannya sampaikan himbauan kamtibmas

Sukabumi, Guetilang.com - Bhabinkamtibmas Desa Warnasari Polsek Sukabumi Polres Sukabumi Kota, terus melaksanakan kegiatan Upacara Bendera setiap hari Senin untuk meningkatkan Kamtibmas kondusif di wilayah Kecamatan Sukabumi. Kali ini, kepolisian memberikan pembinaan kepada siswa sekolah di SMA PGRI Karawang, Kecamatan Sukabumi, Kabupaten Sukabumi, Senin (20/11/23).

Kegiatan Program Polri Peduli Pendidikan, diawali dengan upacara pagi Senin yang dipimpin oleh personel Bhabinkamtibmas Desa Warnasari,  Aipda Amir Hamdani, selaku pembina upacara dan diikuti oleh para dewan guru serta siswa-siswi SMA PGRI Karawang.



Kapolsek Sukabumi AKP Ujang Taan mengatakan, kegiatan Upacara Bendera  tersebut sebagai upaya pihak kepolisian dalam peran turut serta membangun kesaadaran tertib berlalu lintas sejak dini khususnya pada generasi muda.

“Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas memberikan pembinaan dan penyuluhan tentang Kenakalan Remaja,” kata AKP Ujang Taan

Bhabinkamtibmas juga menyampaikan pentingnya terkait meningkatkan disiplin belajar, sopan santun dan berakhlaq baik terhadap orang tua, guru dan teman dan menumbuhkan sikap saling menghargai dan menghormati sehingga terhindar dari tindakan kekerasan perkelahian antar siswa.

Tak hanya itu Bhabinkamtibmas juga mengajak kepada seluruh peserta  Upacara Bendera  yang mempunyai informasi seputar kamtibmas atau yang ingin menyampaikan saran maupun pengaduan, bisa memanfaatkan Hotline Lapor Pak Polisi-SIAP MAS di nomor 0811-654-110 maupun Call Center 110," tutup Kapolsek Sukabumi