Cegah Aksi Kejahatan Jalanan Polsek Sukabumi Gencar Melakukan Patroli
Sukabumi, Geutilang.com - Cegah Gukamtibmas Personel Polsek Sukabumi Melaksanakan Patroli di seputaran Jl. Selabintana. Rabu (09/08/23) malam
Kapolsek Sukabumi AKP Ujang Taan, mengatakan, patroli yang rutin dilakukan oleh pihaknya itu merupakan bentuk kehadiran Polri guna mencegah terjadinya aksi kejahatan maupun gangguan Kamtibmas lainnya.
“Ada beberapa titik yang menjadi sasaran patroli, seperti tempat keramaian masyarakat, dan lokasi-lokasi yang dianggap rawan kejahatan jalanan dan rawan gangguan Kamtibmas di wilayah Kecamatan Sukabumi ,” ungkap Kapolsek Sukabumi
Patroli secara gencar akan digelar setiap malam. Masyarakat juga dapat berkontribusi menjaga lingkungan keamanan masing-masing dan berinisiatif melapor dengan menghubungi Call Center 110 serta layanan Polres Sukabumi Kota di No WhatsApp 0811-654-110 jika terjadi gangguan keamanan.
“Dengan melakukan patroli malam hari, setidaknya dapat mencegah para pelaku kejahatan maupun gangguan kamtibmas yang lainnya,” jelas Kapolsek Sukabumi.(Red)