Bhabinkamtibmas Desa Warnasari Lakukan Pengamanan Kegiatan Masyarakat

Bhabinkamtibmas Desa Warnasari Lakukan Pengamanan Kegiatan Masyarakat
Dokumentasi Kegitaan Pengamanan Masyarakat

Sukabumi, Guetilang.com - Dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas agar aman dan kondusif, Bhabinkamtibmas Desa Warnasari Polsek Sukabumi Aipda Amir Hamdani selalu hadir disetiap kegiatan masyarakat. Senin (20/05/24).

 

Bhabinkamtibmas melaksanakan pengamanan kegiatan Perpisahan SMP Negeri 5 Kota Sukabumi di Grand Sulanjana Desa Warnasari Kecamatan Sukabumi Kabupaten Sukabumi.

Terlihat Bhabinkamtibmas seraya menyampaikan, “agar senantiasa menjaga kebersihan lingkungan dan keamanan, selain itu agar mematuhi tata tertib dan aturan yang berlaku, tidak boleh menggunakan badan jalan sebagai lokasi berjualan, karena dapat menggangu arus lalin dan dapat menyebabkan kemacetan”, pesannya.

 

Kapolsek Sukabumi IPTU Tommy Ganhany Jaya Sakti, mengatakan, kegiatan pengamanan yang dilakukan Bhabinkamtibmas di desa binaan ini dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas agar tetap kondusif serta arus lalin lancar.

 

“Dengan adanya Polri hadir di setiap kegiatan masyarakat diharapkan dapat terjalin kemitraan dan kedekatan anggota Polri dilapangan dengan masyarakat dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif,” tutup Kapolsek Sukabumi. (Red)