Antisipasi Tawuran Pelajar, Personil Polsek Sukaraja Lakukan Patroli Ke Sekolah

Antisipasi Tawuran Pelajar, Personil Polsek Sukaraja Lakukan Patroli Ke Sekolah
Bhabinkamtibmas Desa Selawangi Aipda Yusuf tengah melakukan pemantauan antisipasi aksi tawuran pelajar di sekolah desa Binaanya.

Sukabumi, guetilang.com - Bertempat di SMP Negeri 1 Sukaraja Kec. Sukaraja Kab. Sukabumi, Bhabinkamtibmas Aipda Yusup aktif lakukan pemantauan di sekolahsekolah guna memberi rasa aman dan nyaman terhadap lingkungan siswa. Selasa (31/01/2023) pagi.

Aipda Yusup mengatakan “ Maksud dan tujuan dilaksanakannya giat ini yaitu antisipasi atau pencegahan terhadap adanya aksi tawuran antar pelajar di Sekolah tersebut sekaligus memberikan himbauan kamtibmas terhadap siswa-siswinya." jelasnya.

"Hal ini rutin kami lakukan sebab sudah menjadi tugas personil Polsek Sukaraja lakukan patroli rutin guna menciptakan situasi kondusif di wilayah hukum Polsek Sukaraja “ tambah Aipda Yusuf.

Di tempat terpisah Kapolsek Sukaraja Kompol Dedi Suryadi SE.M.Si menambahkan, ”Ini merupakan wujud nyata Polri selalu hadir di tengah masyarakat dalam hal ini lingkungan sekolah guna memberi rasa aman dan nyaman terhadap siswa-siswi sekolah serta sebagai wujud Kepedulian Polri terhadap dunia pendidikan". Jelasnya. (Red)