Anggota Lantas Melaksanakan Sosialisasi Ops Patuh Lodaya di Wilayah Hukum Polsek Sukaraja
Ciptakan Wilayah Hukum Polsek Sukaraja Yang Aman Dan Nyaman Bagi Warga Masyarakat.
SUKABUMI, GUETILANG.COM - Panit Lantas Polsek Sukaraja Polres Sukabumi Kota Aiptu Nadi Sugandi melaksanakan Sosialisasi Ops Patuh Lodaya di Wilayah Hukum Polsek Sukaraja, Jum'at (14/7/2023).
Saat dutemui media Kapolsek Sukaraja Kompol Dedi Suryadi SE, M.Si mengatakan “Operasi Patuh Lodaya yang akan digelar mulai tanggal 10 juli-23 juli 2023 ini digelar untuk mendisiplinkan aturan lalu lintas serta meningkatkan kepatuhan masyarakat dalam berkendara.”
Meski sebagai langkah pencegahan, sanksi tilang elektronik akan diterapkan sebagai langkah terakhir apabila ada pelanggar yang membahayakan.
“Apabila ditemukan pelanggaran kasat mata yang menyebabkan pelanggaran fatalitas tinggi, akan dilakukan penindakan di daerah-daerah rawan pelanggaran juga.”tandasnya.